Sikap Pria yang Nggak Tertarik Padamu

Home Articles Sikap Pria yang Nggak Tertarik Padamu
Share the knowledge!

Girls, apakah kamu lagi jatuh cinta sama seorang cowok? Bagaimana progres-mu? Nggak banyak?

Yah, berbanding terbalik dengan pria, wanita nggak terlalu menunjukkan rasa sukanya saat menyukai seorang cowok. Salah satu sebabnya karena takut ditolak. Hmm, sehingga wanita melakukan pdkt yang samar-samar atau menjadi secret admirer saja. Padahal, kalau begini, kamu nggak akan tahu BreakingUpdia menyukaimu juga atau nggak. Kamu hanya terjebak dalam ketidakjelasan dirinya dan hanya membuang waktu saja. Lebih parahnya ketika kamu berlama-lama pdkt dan ternyata cintamu bertepuk sebelah tangan. Huuuu.

Jika kamu nggak sanggup untuk menyatakan cinta, paling nggak kamu mengerti sikapnya yang menunujukkan kalau dia ngga nggak tertarik denganmu. Cara sederhana yang membuatmu menghindari dari penembakan dan penolakan.

Nggak Menghubungi Kamu

Ketika menyukai seseorang, kita pasti ingin mendengar kabar darinya atau sekadar bercanda ria di chatting. Kamu pasti ingin menghubunginya terus, tetapi bagaimana dengannya? Apakah dia menjawab pesanmu dengan semangat? Apakah dia berkeinginan untuk menghubungimu duluan? Jika tidak, mungkin saja dia nggak tertarik untuk berbicara denganmu.

Bosan

Saat bersama orang yang disukai, kita akan merasa bersemangat bukan? Kita ingin berjalan dengannya, mengobrol, ingin mengajak berkeliling, dan sebagainya. Rasanya ingin berlama-lama bersama pujaan hati.  Kalau pria yang kamu suka nggak terlihat seperti yang disebutkan tadi, ada kemungkinan dia nggak menyukaimu. Perhatikan gerakan tubuhnya, jika dia menunjukkan gelagat rasa malas dan bosan, sebaiknya perjuanganmu berhenti sampai di sini.

Cuek

Kamu selalu memberikan perhatian padanya, tapi dia nggak memberi balasan yang sama padamu. Kamu juga ingin tahu macam-macam mengenai dirinya, tapi dia hanya merespon seadanya. Kalau sudah begini, dia nggak memiliki perasaan yang sama denganmu. Mau lebih yakin? Ajaklah dia mengobrol, lalu perhatikan sikapnya. Apakah dia terlihat antusias dan memperhatikanmu? Atau dia bersikap seperti “mengobrol dengan teman biasa”?

Nggak Mengajakmu Bermain Bersama Temannya

Kalau dia menyukaimu, sesekali dia akan mengajakmu untuk bermain bersama teman-temannya yang lain. Untuk apa? Untuk mengenalkanmu pada mereka dong. Juga mengenalkan kehidupannya lebih dalam kepadamu. Jika tidak? Ya, tidak suka.

Menyukai Wanita Lain

Hal ini adalah pertanda jelas bahwa dia nggak tertarik padamu. Dia menyukai wanita lain. Jika sudah tahu, kamu nggak perlu melanjutkan pdkt lagi yah. Mundurlah secara perlahan.

Pasti rasanya sedih mengetahui cinta kita bertepuk sebelah tangan. Tapi lebih baik daripada terjebak dalam ketidakjelasan dirinya, bukan? Ciri-ciri di atas adalah yang dilakukan pria pada umumnya. Akan lebih baik lagi kamu mengenal sedikit-banyak latar belakang dia, sehingga kamu bisa menentukan apakah dia menyukaimu atau tidak. Dan satu hal lagi, jadilah peka, girls!

Share the knowledge!