5 Cara Sayangi Diri Sendiri dan Move On Dari Pasangan yang Merusak Self-Esteem Kamu

Home Articles 5 Cara Sayangi Diri Sendiri dan Move On Dari Pasangan yang Merusak Self-Esteem Kamu
Share the knowledge!

Pernahkah kamu bertahan dan terus kembali ke dalam hubunganmu yang abusive tanpa alasan? Padahal kamu tahu pasangan terus menyakiti kamu, mengucilkan kamu, dan merusak self-esteem kamu hingga kamu benci diri sendiri dan tidak punya identitas diri lagi.

Cara terbaik adalah dengan meninggalkan pasangan selama-lamanya. Namun, setelah itu kamu merasa hampa, tidak berdaya, dan sangat merindukan pasangan kamu karena kamu telah menyerahkan self-esteem kamu padanya.

Mulailah sayangi diri sendiri dengan tidak menuruti insecurity kamu. Lakukan langkah move on dan meraih kembali self-esteem yang sempat hilang darimu karena si dia dengan beberapa cara ini.

1. Berkonsultasi Dengan Terapis yang Kamu Percaya

pexels-photo-213316via Pexels

Kamu butuh terapi atau konsultasi bukan karena kamu sakit jiwa, tetapi dengan melalui terapi, kamu bisa mendapat titik terang tentang arah hidupmu saat ini. Kamu juga bisa mencari tahu akar masalah yang menyebabkan kamu mudah sekali kembali lagi pada pasanganmu yang abusive. Kamu perlu menghadapi semua rasa sakit dan trauma kamu sebelum memutuskan siklus kejam hubungan destruktif yang selama ini kamu jalani.

2. Kelilingi Dirimu Dengan Teman-Teman yang Sangat Menyayangi dan Support Kamu

pexels-photo-195280via Pexels

Setelah kamu memutuskan hubunganmu dengan pasangan abusive, saatnya isi kembali hidupmu dengan orang-orang luar biasa yang siap menyayangi dan mendukung kamu. Lihatlah sekelilingmu. Berapa banyak teman yang merindukanmu? Berapa banyak dari mereka yang sangat kehilangan kamu dan ingin kamu berkumpul lagi dengan mereka? Siapa saja yang siap menerima kamu kembali dalam hidupmu?

Kamu tidak pernah sendirian. Kamu merasa kesepian karena dulu pasangan berusaha menjauhkan kamu dari orang-orang yang menyayangimu. Jangan lagi beri kesempatan orang-orang negatif memasuki kehidupanmu. Saatnya kelilingi diri kamu dengan mereka yang sungguh-sungguh menyayangimu.

3. Isi Waktu Kamu Dengan Melakukan Apapun yang Kamu Sukai

Processed with VSCO with q3 presetvia Stocksnap

Pernah tidak kamu merasa terkekang karena pasangan melarangmu melakukan hobi atau menikmati apapun yang kamu sukai? Sekarang, tutup matamu dan ingat masa-masa sebelum kamu bertemu pasangan. Dulunya kamu punya hobi dan banyak sekali kegiatan yang membuatmu bahagia.

Mungkin dulunya kamu suka memainkan alat musik favoritmu selama berjam-jam.

Mungkin juga kamu suka fotografi dan memotret lokasi-lokasi favorit di sekitar kotamu.

Atau mungkin kamu senang nonton film sendirian dan menikmati serunya adegan action yang ditayangkan.

Apapun itu, sekaranglah saat paling tepat untuk melakukan semua kegiatan favorit kamu! Baru setelah itulah kamu kembali merasa hidup, utuh, dan bahagia lagi sebagai manusia. Kamu tetap bisa bahagia dengan caramu sendiri tanpa bergantung pada pasangan kamu!

4. Bangun Lagi Jati Diri Kamu yang Dulunya Sempat Hilang

Asian woman drinking coffee in vintage color tonevia Pexels

Kemungkinan besar, saat kamu masih bersama pasangan kamu, kamu berhenti berpenampilan dengan gayamu sendiri karena pasangan tidak menyukainya, bukan?

Atau mungkin kamu mencoba sesuatu baru, entah gaya atau warna rambut baru, model pakaian baru yang belum pernah kamu coba, mengikuti kursus, apa saja yang menambah kapasitas diri kamu, bukannya untuk memuaskan pasangan kamu.

Tunggu apalagi? Saatnya bangun lagi jati diri kamu! Temukan hal-hal baru yang bisa kamu tambahkan sebagai identitas diri kamu! Inilah salah satu langkah kecil tetapi sangat berarti untuk merebut kembali self-esteem kamu!

5. Mulailah Merawat Diri Sendiri, dan Jangan Harap Orang Lain Akan Melakukannya Buatmu

StockSnap_YYKYZLH69Ovia Stocksnap

Mulailah sayangi diri sendiri sebagaimana kamu ingin disayangi orang lain.

Kamu ingin ada yang mengingatkanmu untuk makan cukup setiap hari? Kamu ingin ada yang memanggilmu keren dan menawan secara rutin? Kamu ingin ada yang memanjakanmu setiap hari? Lakukan semua itu sekarang juga pada diri sendiri.

Treat yourself well. Nantinya, semua orang akan memperlakukanmu dengan baik juga!

Selanjutnya, kamu juga perlu paham langkah harian move on agar tidak tersandung dan salah arah, silakan klik panduan berikut ini:

Share the knowledge!