7 Tanda Pasangan Tidak Nyaman Bersama Kamu

Home Articles 7 Tanda Pasangan Tidak Nyaman Bersama Kamu
Share the knowledge!

Apapun alasannya, pasti ada saat di mana pasangan tidak nyaman dan mulai jenuh dengan kamu. Dulunya kalian intim, bergairah, dan nyaman sebelum semua itu hilang perlahan-lahan. Pada saat inilah kamu dan pasangan mulai menyadari kekurangan pada satu sama lain, dan mencoba beradaptasi dengan kekurangan tersebut.

Jika dalam proses tersebut pasangan kelihatannya sering menghindar dari kamu, tandanya dia mengalami ketidaknyamanan dalam hubungan. Baik pasangan menunjukkannya secara verbal atau melalui sikapnya, kamu harus mencoba melakukan interaksi positif dengan pasangan sebelum terlambat.

Sebelum kamu mencari solusinya, lebih baik kenali dulu tanda-tanda pasti pasangan tidak nyaman lagi bersama kamu.

1. Pasangan Sering Merasa Diserang Oleh Kamu

StockSnap_MHUGJ1TLFGvia Stocksnap

Ketika kamu mengeluhkan sesuatu pada pasangan, kamu pasti mengeluhkan sikap-sikapnya yang membuatmu tidak nyaman. Akan tetapi, kalau kamu mengkritik dia, tandanya kamu menyerang karakternya. Kamu bisa mengurangi risiko ini dengan mengeluh atau curhat tanpa menyalahkan pasangan agar pasangan kembali nyaman bersama kamu.

2. Pasangan Hanya Menjawab Kamu Dengan Singkat

pexels-photo-236907via Pexels

Saat pasangan tidak nyaman bersamamu, dia pasti mencari cara untuk berinteraksi denganmu seminimal mungkin. Entah dia jadi jarang memulai pembicaraan, atau hanya menjawab kamu dengan singkat saja saat kamu mengajak dia berinteraksi. Kalau kelihatannya dia lebih bahagia mengobrol dengan teman-temannya atau bahkan orang yang tidak dia kenal ketimbang mengobrol denganmu, berarti ada yang salah denganmu.

3. Pasangan Selalu Bersikap Defensif

StockSnap_TDP31WN0WBvia Stocksnap

Karena dia merasa diserang olehmu, secara otomatis dia akan bersikap defensif di depanmu. Kamu pasti sudah tahu bersikap defensif sama sekali tidak membantu. Bagaimana cara menanganinya? Dengan mencoba mendengarkan pasangan dan berempati dengannya ketimbang langsung menyalahkan dia. Agar pasangan tidak lagi bersikap defensif adalah dengan mencoba menerima sebagian tanggung jawab dari konflik agar pasangan lebih nyaman berkomunikasi dengan kamu.

4. Pasangan Sering Merasa Gugup Bersama Kamu

StockSnap_6WLI9TCF5Gvia Stocksnap

Ketika pasangan tidak nyaman bersama kamu, ada kemungkinan sesuatu dari kamu mengusik dirinya tetapi dia tidak tahu cara menghadapinya denganmu. Itulah sebabnya, dia jadi lebih mudah gugup dan canggung saat bersamamu. Secara tidak langsung, kecanggungannya tersebut membuat kamu ikut merasa tidak nyaman.

5. Pasangan Sering Menghina Kamu Saat Bertengkar

walk-human-trafficking-12136via Pexels

Pasangan menghina kamu bisa terlihat saat dia bersikap sarkastik, memutar matanya, atau dia berbicara dengan nada sinis. Jika pasangan sudah mulai merendahkan kamu saat bertengkar, tandanya dia sedang menghindar dari perasaannya sendiri karena dia tidak nyaman mengutarakannya padamu. Dia menghina kamu agar merasa lebih superior daripada kamu.

6. Pasangan Membawa Teman-Temannya Saat Quality Time

Friendship Together Bonding Unity Youth Culture Conceptvia Pexels

Pasangan sudah jelas tidak nyaman denganmu kalau dia dengan sengaja membawa teman-temannya untuk menemani dia saat quality time kalian. Dia melakukannya agar tidak ada kecanggungan di antara kalian, sehingga dia tidak perlu berinteraksi denganmu sesering mungkin.

7. Pasangan Tiba-Tiba Cuek dan Mendiamkan Kamu

pexels-photo-105448via Pexels

Sikap seperti ini terjadi jika pasangan dengan sengaja mundur dari pembicaraan. Artinya dia tidak terlalu menghormati kamu dan malas mendengarkan kamu berbicara. Daripada kamu terus memaksa dia berbicara, tenangkan diri kamu terlebih dulu. Ambil waktu sejenak selama 20-30 menit sebelum meneruskan diskusi kalian.

Semua relationship pasti akan menemui fase ini. Kalau kamu memang takut pasangan tidak lagi nyaman bersama kamu, ajak dia berdiskusi secepatnya. Dengarkan apa yang dia rasakan, dan cari tahu apakah ada solusi yang bisa kalian lakukan untuk memperbaiki keadaan.

Share the knowledge!