Tanda-Tanda Hubungan Asmara Sehat dan Langgeng

Home Articles Tanda-Tanda Hubungan Asmara Sehat dan Langgeng
Share the knowledge!

Pernahkah kamu bertanya pada dirimu sendiri, apakah hubungan asmara yang kujalani ini sehat dan bahagia? Apakah hubungan ini bisa langgeng hingga ke tahap yang lebih serius? Apakah kamu masih ragu dengan hubunganmu?

THE TWILIGHT SAGA: BREAKING DAWN-PART 2Masa depan hubungan kamu dan pasangan bergantung pada kalian berdua. Apakah kalian sudah bisa dewasa dalam bersikap, atau masih kekanak-kanakan dalam menyikapi masalah? Kedua sikap ini berpengaruh terhadap keberlangsungan hubungmu dengan dia.

Kalau kamu memiliki empat ciri di bawah ini, artinya hubunganmu sehat dan langgeng. Masa depan hubungan asmara kalian diprediksi cerah. Kamu dan pasangan pun merasa bahagia dalam menjalani hubungan kalian.

Saling Percaya

Salah satu pondasi yang diperlukan dalam sebuah hubungan adalah rasa percaya. Kalau nggak ada rasa percaya, hubungan kalian akan rentan masalah dan mudah bubar kapan saja. Seperti, kamu kurang yakin jika pasangan bisa setia di saat jauh darimu. Karena kurangnya rasa kepercayaan tersebut, kamu sering menuduhnya berbuat yang macam-macam. Pasangan yang nggak melakukan apa pun tentu marah dan lelah karena dituduh yang nggak-nggak. Hal seperti ini bisa membuat hubunganmu berakhir.

Percaya bahwa dia setia, percaya bahwa dia bisa memberikanmu dukungan di saat kamu membutuhkannya, percaya bahwa dia akan menemanimu dalam suka dan duka, dan percaya kamu bisa melangkah bersamanya tanpa keraguan. Begitu juga dengan dirinya, pasangan pun harus percaya padamu dalam hal yang sama. Jika kamu dan pasangan saling percaya, hubungan kalian akan berjalan dengan sehat dan langgeng.

Selalu Mencoba Menyelesaikan Masalah Bersama

Hubungan nggak akan pernah terbebas dari masalah dan konflik, dan hal ini bisa membuat hubungan goyah. Kalau kamu dan pasangan lebih sering berteriak atau berdiam diri saat menghadapi masalah, menunjukkan bahwa hubungan yang kamu jalani nggak sehat. Sebaliknya, pasangan yang selalu berusaha bersama menyelesaikan masalah yang datang, menunjukkan bahwa hubungan yang mereka jalani sehat dan memiliki masa depan cerah.

Kamu dan pasangan adalah satu tim. Dalam menghadapi masalah, lawanlah berdua. Diskusikan bersama pasangan ketika sedang ada masalah, carilah “win-win solution”yang bisa menghancurkan masalah tesebut, bukan mencari siapa yang salah dan menyudutkan satu sama lain. Jika kamu dan pasangan sudah bisa bersikap dewasa dan dapat menyelesaikan masalah berdua dengan pasangan, pertahankan hubungan tersebut.

Saling Mendukung Mimpi Masing-Masing

Kamu dan pasangan tentu memiliki impian masing-masing, dan kalian nggak akan menyerah untuk meraihnya kan? Mendukung pasangan untuk meraih impiannya kadang nggak semudah yang dibayangkan. Ada konflik yang selalu membayangi kalian. Bisa disebabkan karena perbedaan pandangan, prioritas, dan kebutuhan pribadi. Kalau nggak bisa mengatasi hal ini, tentu akan membuat hubungan rentan dengan pertengkaran. Selain itu, kamu dan pasangan pun  jadi nggak fokus dalam mengejar mimpi masing-masing.

Terkadang ada rasa iri yang datang ketika melihat pasangan bisa lebih sukses daripada kita. Usirlah pikiran tersebut. Kamu menjadi insecure dengan pasangan sendiri. tetaplah hormati impiannya, dan berikan ia dukungan saat ia sedang berjuang. Di sisi lain, pasangan yang dianggap sudah sukses duluan jangan melupakan pasangannya. Tetap memberi dukungan agar ia bisa sepertimu, sama-sama sukses meraih impian. Ketika kamu dan pasangan bisa saling mendukung dan menghormati impian masing-masing, kalian berdua nggak akan menghadapi masalah berarti lagi di masa depan.

Nggak Menyesali Pasangan

Menyesal dengan pasangan? Apanya yang harus disesali? Well, sebagian orang menyesali pasangannya karena memiliki kekurangan atau nggak mampu melakukan seuatu. Ketika menyesali keadaan pasangan, mereka bisa menyerah dan pergi meninggalkan hubungannya.

Ingat, nggak ada manusia yang sempurna di dunia. Semua punya kelebihan dan kekurangannya masing-masing. nggak ada manusia yang serba bisa dalam hal apa pun. Pasanganmu bukan orang yang sempurna, dan kamu pun sama dengannya. Oleh karena itu, masing-masing orang membutuhkan list kriteria pasangan yang mereka inginkan. Agar nantinya mereka nggak salah pilih dan menyesal di kemudian hari. Pilihlah pasangan dengan kekurangan yang masih bisa kamu hadapi. Kalau kamu merasa nggak menyesal dengan pasanganmu, begitu pun dengan dirinya terhadap kamu, hubunganmu akan berjalan sehat dan langgeng.

Share the knowledge!