Ladies, Kamu Minder PDKT Dengan Si Dia? 7 Kualitas Positif Ini Akan Memikat Hatinya!

Home Articles Ladies, Kamu Minder PDKT Dengan Si Dia? 7 Kualitas Positif Ini Akan Memikat Hatinya!
Share the knowledge!

Ingin mengejar si dia, tetapi kamu minder dan mundur teratur karena dia terlalu keren dan memiliki terlalu banyak kualitas positif? Kamu yang rugi, Ladies!

Ya, mungkin kelihatannya dia lebih pintar, lebih keren, lebih kaya, atau lebih populer daripada kamu. Namun, semua kualitas positifnya tersebut seharusnya tidak membuat kamu minder. Karena kamu sendiri juga punya segudang kualitas positif lainnya yang lupa kamu tonjolkan. Bagaimana cara menonjolkan kualitas positif kamu agar dia terpikat padamu? Ini caranya, Ladies!

1. Kemungkinan Besar, Si Dia Tidak Lebih Baik Daripada Kamu. Kamu Hanya Disilaukan Dengan Ekspektasi Kamu Saja Tentangnya

adrian-sava-189138via Unsplash

Jika kamu belum terlalu mengenal si dia, ada kemungkinan kamu membuat ekspektasi tentangnya berdasarkan pengamatanmu yang terbatas. Si dia sering bawa mobil ke mana-mana? Pasti dia orang kaya! Dia pendiam, pasti orangnya karismatik! Itulah yang membuat kamu menganggap dia jauh lebih baik daripada kamu, padahal pikiranmu belum tentu benar, Ladies.

Percaya saja pada dirimu sendiri. Kamu adalah wanita hebat yang bisa mendapatkan pria mana pun dengan pesonamu. Jangan berpikiran diri kamu rendah karena seorang pria yang belum tentu lebih baik daripada kamu.

2. Jangan Mengeluhkan Kekurangan Kamu, Mulailah Belajar Menyukai Kelebihan Kamu!

larm-rmah-185530via Unsplash

Semua orang punya kekurangan. Kamu tidak sempurna. Ada saatnya kamu terlihat jelek, makanya kamu harus berusaha semaksimal mungkin untuk tampil cantik. Ada saatnya kamu kecewa, bersedih, makanya kamu berusaha membahagiakan diri kamu sebisa mungkin. Kepercayaan diri yang sehat adalah mengakui kekuranganmu dan berusaha sebaik mungkin untuk terus upgrade diri. Daripada mengeluhkan kekuranganmu, lebih baik sibuk menonjolkan kualitas diri!

3. Siapa Tahu Si Dia Jodoh Kamu, Tetapi Kamu Malah Kehilangan Dia Karena Terlalu Minder Dengan Kekuranganmu

jesse-parkinson-202400via Unsplash

Kamu terlalu sibuk fokus dengan kekuranganmu, sehingga kamu enggan mendekati dia. Padahal, ada kemungkinan dia bisa menjadi jodoh sejati kamu! Walau bukan jodoh kamu pun, dia bisa menjadi salah satu pria terbaik yang pernah mengisi hari-hari kamu. Kenapa kamu harus membatasi diri? Mencari jodoh saja sudah susah, masa kamu menyusahkan diri sendiri seperti ini? Just go for it, Ladies!

4. Siapa Tahu Juga Dia Tertarik Padamu, Tetapi Dia Tidak Berani Mendekat Karena Dia Sama Mindernya Seperti Kamu!

mitchell-hollander-205957via Unsplash

Pria juga bisa berpikiran seperti kamu. Ada kemungkinan dia juga ingin mendekatimu tetapi tidak berani karena minder! Kamu tidak akan pernah tahu kebenarannya sampai kamu bertanya langsung padanya, lho. Pasti kamu keheranan kenapa pria seperti dia menganggap kamu lebih keren daripada dia, padahal kamu biasa saja orangnya. Ladies, guess what? Dia juga berpikiran sama kalau dia tahu kamu minder dengannya.

5. Kamu Perlu Menaikkan Standarmu, Jangan Mau Menerima Pria Buruk Karena Merasa Kamu Tidak Layak Dapat Pria Baik!

ryan-quinlan-150721via Unsplash

Jika kamu berpikir si dia sempurna dan kamu penuh kekurangan, saatnya evaluasi kriteria pasangan kamu. Memilih pria yang apa adanya karena kamu merasa tidak layak dapat yang lebih baik hanya menyengsarakanmu. Kamu punya kesempatan untuk diperlakukan istimewa oleh pasangan terbaik, kamu tidak perlu bertahan dengan pria lossy.

6. Coba Pikirkan Lagi, Kenapa Kamu Minder Dengannya?

patrick-b-192617via Unsplash

Pikirkan baik-baik. Kenapa kamu bisa minder dengan si dia? Apa dia terlalu menarik? Penampilannya terlalu keren buatmu? Jenjang karirnya yang lebih tinggi daripada kamu? Semua itu hanyalah faktor kehidupan yang semestinya tidak perlu menjadi penghalang kamu. Jika kamu masih belum bisa menemukan alasan yang masuk akal, berarti ketakutanmu juga tidak masuk akal.

7. Kalau Pun Dia Menolak Kamu, Senyumi Saja. Yang Penting Kamu Sudah Mencoba!

allef-vinicius-189083via Unsplash

Semua wanita, bahkan wanita tercantik sekali pun pasti pernah mengalami penolakan. Jangan jadikan itu sebagai ‘bukti’ kalau kamu memang tidak menarik. Tetaplah tersenyum dan bangkit dari penolakanmu. Menangis boleh, tetapi bukan berarti kamu boleh kehilangan kepercayaan dirimu. Cari saja gebetan lain yang tidak kalah kerennya daripada gebetan yang menolak kamu.

Share the knowledge!