Single Ladies? Jangan Lakukan Hal-Hal Ini (1)

Home Articles Single Ladies? Jangan Lakukan Hal-Hal Ini (1)
Share the knowledge!

Single ladies itu kuat dan mandiri, tapi hanya di beberapa kesempatan. Jujur saja, beberapa dari single ladies yang di luar sana terkadang merasa kesepian dan nggak menyukai kesendirian mereka. Apakah kamu juga begitu?

Ladies, menjadi single bukanlah hal yang mengenaskan. Bahkan, ketika kamu hanya meratapi kesendirian saja, nggak akan membuat keadaan menjadi lebih baik. Berusahalah untuk merasa bahagia, dan jadikan dirimu sebagai single berkualitas, yang tentunya akan membuat orang-orang (khususnya pria) terkagum-kagum padamu.

Jika kamu ingin bahagia, jangan lakukan atau jangan rasakan ini terhadap dirimu sendiri, ladies!

 Mengasihani Diri Sendiri

Terkadang situasi single itu memang susah untuk dilalui. Tetapi nggak perlu sampai berpikir “Sedih ya, nggak punya siapa-siapa”. Oh, kalau sampai kamu berpikir hal-hal seperti itu, hanya akan membuat keadaan menjadi lebh menyedihkan. Yup, ladies, nggak ada salahnya dengan menjadi single. Sebaiknya, timbulkanlah pikiran dan rasa syukur dalam dirimu, merasa beruntung karena kamu punya cukup waktu untuk dirimu sendiri.

Merasa Putus Asa

Single bukan berarti kamu nggak ada harapan lagi untuk bisa berpacaran. Apalagi sampai berpikir bahwa dirimu nggak pantas untuk siapapun. Ladies, rasa putus asa itu harus dihentikan. Mengapa harus merasa gagal dalam dunia percintaan hanya karena menjadi single? Saat sendiri seperti ini adalah waktu yang tepat untuk mencari pasangan yang tepat.

Buru-Buru Jadian

Kebanyakan akan langsung mencari pacar setelah menjadi single, atau buru-buru jadian dengan seseorang biar nggak dianggap sendiri. Sebenarnya ini nggak banyak membantu, mungkin kamu malah memperburuk keadaan. Kamu hanya mencari pelarian, dan cintamu bukan sebuah cinta yang tulus. Kasihan orang yang dijadikan pelarian tersebut. Kecuali jika kamu memang menyukainya, silakan saja jadian.

Bermain Aman

Keluarlah dari comfort zone. Dalam urusan percintaan, maka kamu harus membuka kesempatan berkenalan dengan pria baru. Jika selama ini kamu mencari pria tipe A, nggak ada salahnya unutk berkenalan dengan pria tipe B, bukan? Selain menambah teman, kamu dapat memahami berbagai macam karakter pria di dunia ini.

Mengeluhkan Teman yang Berpacaran

Saat kamu single, dan temanmu dalam sebuah hubungan, tentu ada perasaan kehilangan dan nggak adil. Merasa bahwa dia terlalu sibuk dengan pacar sampai lupa dengan teman. Ups, bagiamana jika kamu berada dalam posisinya? Apa yang akan kamu rasakan saat menerima penilaian buruk dari teman terhadap hubungan cintamu? Nggak enak hati, ya? Karena itu, berbahagialah dengan asmara teman kita. Ketika merasa senang dengan kisah cinta teman akan membuat kita senang juga loh, ladies.

Masih banyak hal yang harus kalian hindari ladies. Yang terpenting, ingatlah untuk selalu menjadi wanita yang menyenangkan. Terutama di saat single seperti sekarang ini.

 

Share the knowledge!