4 Cara Agar Jarang Bertengkar Dengan Pasangan

Dalam setiap hubungan asmara, pasti pernah terjadi yanga namanya pertengkaran. Entah pertengkaran kecil, entah pertengkaran besar, pasti pernah kamu alami dengan pasangan. Meskipun bukan momen yang menyenangkan, pertengkaran dibutuhkan dalam hubungan (baca di sini).

Pertengkaran memang dibutuhkan dalam hubungan sebab dapat membuat kamu dan pasangan jadi lebih belajar dan lebih memperbaiki diri dalam hubungan asmara. Tetapi, bukan berarti kamu perlu bertengkar dengan pasangan setiap hari. Hal yang berlebihan seperti ini justru dapat merusak hubungan kalian.

Pertengkaran akan memberikan efek baik pada hubungan bila diselesaikan dengan baik. Apabila nggak, maka hasilnya pun akan memberikan efek buruk. Jikalau kamu dan pasangan nggak bisa menyelesaikan pertengkaran dengan baik, terlebih pertengkaran selalu terjadi setiap waktu, hubungan kalian terancam berakhir.

Hubunganmu memang terancam berakhir, tapi bukan berarti nggak bisa diselamatkan. Lakukan beberapa cara ini agar kamu dan pasangan bisa mempertahankan hubungan, dan juga mengurangi pertengkaran dalam kehidupan asmara kalian.

Jangan Saling Menyalahkan

Pastinya kamu jadi lebih emosional saat bertengkar dengan pasangan. Saat sedang bertengkar, kamu dan pasangan jadi saling menyalahkan dan nggak mau mendengar alasan satu sama lain. Kalau sudah seperti ini, bagaimana pertengakaran kalian bisa berakhir?

Lucy Walton, seorang pakar percintaan berpendapat bahwa pasangan harus bisa saling mendengarkan, bukan hanya ingin didengar. “Dengarkan alasan masing-masing mengapa mereka marah, lalu kompromilah dengannnya,” sarannya.

Diam Saat Sedang Emosional

Awalnya kamu diam saja mendengar ocehan pasangan. Tetapi, mendengar dirinya selalu memojokkan dan menyalahkanmu membuat emosimu ikut terpancing juga. Tunggu, sebelum kamu berniat untuk membalas amarah pasangan, lebih baik ambil langkah untuk menjauh dari pasangan. Sebisa mungkin tahan dirimu agar nggak terpancing emosi. Baiknya menjauh dari pasangan dan menenangkan diri. Berbicaralah saat kamu sudah lebih tenang dan stabil. Kamu bisa berkata-kata dengan lebih jelas dan bijak saat tenang daripada saat emosional.

Sering Berkomunikasi

Terkadang, pertengkaran terjadi karena adanya kesalahpahaman, dan hal itu bersumber dari kurangnya komunikasi di antara kalian berdua. Jadi, untuk meminimalisir pertengkaran, perbanyaklah komunikasi dengan pasangan. Entah itu jadi sering mengabari pasangan, entah lebih sering mengungkapkan ide serta perasaan padanya. Komunikasi yang baik dapat menjadikan hubungan kalian lebih harmonis.

Saling Menerima Perbedaan

Pertengkaran sering terjadi akibat perbedaan yang kamu dan pasangan miliki. Satu sama lain terkadang mengungkit perbedaan tersebut sehingga berujung pada pertengkaran yang sia-sia. Perlu kalian ketahui, semua manusia itu berbeda satu sama lain. Namun, bukan berarti perbedaan itu menjadi penghalang untuk kebersamaan. Kalau kamu bisa melihatnya dari sisi lain, perbedaan itu justru dapat melengkapi satu sama lain. Belajarlah untuk menerima perbedaan dalam hubungan kalian.

Nggak apa-apa jika kamu dan pasangan berbeda, asalkan tujuan kalian sama, hubungan akan berjalan baik-baik saja.