Bad boy nggak selamanya membuat wanita bahagia. Seperti yang telah dijelaskan dalam artikel ini, ternyata wanita lebih tertarik pada nice guy daripada bad boy. Namun, tetap saja ada wanita yang kembali ke pelukan bad boy meski sudah jelas-jelas disakiti oleh mereka. Menangis ketika disakiti, tetapi tetap kembali pada pelukannya, begitu saja terus berulang kali. Apa alasan wanita melakukan hal ini ya? apakah mereka nggak sadar telah melakukannya?
Bad Boy Bersikap Romantis
Penuh Percaya Diri
Wanita yang penuh percaya diri memang menarik di mata pria. Sama halnya dengan pria yang penuh percaya diri, tentu akan memikat perhatian wanita. Cara bicaranya yang lugas, pola pikir yang dewasa, membuat wanita ngak bisa membedakan, apakah hatinya tulus atau nggak. Hmmm….
Rayuan Gombal
Sudah romantis, percaya diri, mereka juga pandai berkata-kata. Bad boy adalah pria yang ahli dalam mengeluarkan rayuan gombal pada wanita. Mereka tahu harus berkata apa pada wanita yang selalu berubah-ubah moodnya itu. Mereka pun akan membuat wanita merasa istimewa, lalu membuat wanita berpikir bahwa mereka adalah pilihan terbaik untuk jadi pasangannya. Sebagian wanita memang ada yang nggak suka menerima rayuan gombal, ada pula yang “pura-pura” nggak suka. Namun, sebenarnya wanita juga senang saat menerima rayuan ini.
Hormon Bad Boy
Boleh percaya boleh nggak. tetapi hormon menjadi salah satu faktor yang membuat wanita kembali lagi dalam pelukan bad boy. Hormon yang dimiliki bad boy biasanya lebih tinggi sehingga membuat mereka terlihat lebih menarik dan menggairahkan. Wanita mana yang bisa menghindari pria ini?
Yah, itulah alasan mengapa wanita bisa kembali kepada bad boy. Setuju nggak ladies?