Kado adalah sesuatu yang bisa membuat pasanganmu merasa diistimewakan. Memberikan kado tidak harus pada momen khusus. Kamu bisa melakukannya kapanpun kamu inginkan. Itu bisa membuat pasangan betah menjalin hubungan denganmu.
Berikut beberapa kado unik yang bisa kamu coba berikan pada pasangan agar hubungan selamat dari kata putus.
Scrap Book
Scrap Book bisa jadi pilihan untuk menyimpan kenanganmu dan si dia. Kamu bisa menyesuaikan desainnya sesuai keinginan atau kesukaan pasangan. Jika kamu menginginkan kenangan yang kuat, desain scrap bookmu sesuai dengan karaktermu. Isi dengan sesuatu yang ingin kau abadikan. Kamu bisa mengisinya dengan foto, tulisan atau menempel beberapa benda kenangan bersamanya
Figura Berisi Kumpulan Foto Bersejarah Kamu dan Pasangan
Jika kamu hobi berfoto dengan pasangan, kado ini bisa jadi pilihan. Kumpulkan foto bersama pasangan dalam satu figura. Pastikan kamu mengurutkannya sejak pertama menjalin hubungan sampai terakhir foto itu diambil. Ini akan membuatnya terharu karena kamu begitu detail menyimpan momen bersamanya.
Kamu juga bisa menempel foto secara random dengan tambahan caption tanggal, jam dan waktu di bawahnya. Ini akan memberi efek gembira saat dia melihat setiap foto. Jangan ragu menempel foto dengan gaya konyol. Itu akan membuatnya merasakan banyak hal.
Kotak Berisi Benda Kenangan yang Pernah Kamu Dapat Bersamanya
Jika kamu ingin menyatukan banyak benda dalam satu wadah, kotak kenangan adalah pilihan tepat. Kamu bisa menyimpan tiket nonton, tiket kereta, foto, atau benda apapun yang didapatkan bersamanya.
Hal Kecil yang Kerap Ia Lupakan Namun Sangat Dibutuhkan
Jika kamu tipe yang suka menunjukkan perhatian dalam bentuk sikap, kamu bisa memilih ini. Pastikan kamu tahu betul hal kecil yang sering si dia lupakan namun sangat dibutuhkan. Kamu bisa memberikan kaus kaki yang dibungkus dengan sangat unik jika dia sering melupakan itu. Itu adalah contoh bentuk perhatian kecil pada kebutuhan pasangan yang bisa kamu berikan dalam bentuk kado.
Mudah, kan? Coba berikan hal-hal itu agar si dia dan kamu bisa menyimpan kenangan. Jika kenangan tidak hanya disimpan dalam ingatan, setidaknya kamu punya harapan saat putus jadi ancaman.