Salah satu sumber masalah dalam hubungan asmara yang perlu dihindari adalah “orang ketiga”. Memang sih, nggak semua “orang ketiga” ini merupakan pihak yang bersalah atau pihak yang perlu bertanggung jawab akan putusnya hubungan asmara orang lain. Kadang, bisa jadi pria/wanita di dalam hubunganlah yang berniat selingkuh atau tergoda dengan si “orang ketiga”, tanpa disadari oleh pihak ketiganya. Sehingga hasilnya seakan-akan pihak ketiga ini yang ingin menghancurkan hubungan asmara.
Nggak mau terjadi seperti itu kan? Kamu bisa mencegah hadirnya “orang ketiga” dalam kehidupan asmaramu kok. Pun kalau ia datang, seenggaknya kamu dan pasangan bisa mengantisipasinya dengan baik. Inilah 4 tipsnya.
Jadi Lebih Sensitif, Namun Nggak Berlebihan
Kamu harus lebih waspada dengan setiap orang yang berpotensi jadi pihak ketiga dalam hubunganmu. Bukan berarti kamu jadi orang yang insecure, yang posesif, yang jadi menuduh semua lawan jenis di sekitar kalian adalah pihak ketiga dalam hubunganmu. Cukup jadi lebih sensitif saja. Kamu nggak akan pernah tahu, bisa jadi temanmu sendiri yang akan menjadi pihak ketiga dalam hubungan asmaramu, atau mungkin mantan yang lama hadir kembali dan ingin balikan. Who knows?
Jaga Jarak dengan Orang-Orang Tertentu
Kalau kamu merasa ada orang yang mencoba bersikap baik seperti pacar padamu atau pada pasangan (misalnya mantan atau teman terdekat), lebih baik wasapada dan jaga jarak dengan dirinya. Memang belum sepenuhnya benar bahwa dia menyukai kamu atau pasangan, tetapi jauh lebih baik menjaga jarak dengan orang seperti itu. Kalian berdua perlu menjaga perasaan satu sama lain. Tentunya kamu nggak ingin ada orang lain yang bersikap lebih mesra pada pasanganmu, melebihi kamu sendiri bukan?
Tetap Fokus Pada Hubunganmu
Jangan sampai kehadiran “orang ketiga” mengubah pusat perhatian kamu. Tadinya kamu fokus pada pasangan, sekarang kamu malah memikirkan si pihak ketiga itu terus-menerus. Lama-lama kamu baru menyadari bahwa pasanganmu kehilangan perhatianmu, dan dia mendapatkan kasih sayang dari si pihak ketiga itu. Jadi, lebih baik tetap jaga perhatianmu pada pasangan. Tingkatkan kedekatan dan keharmonisan hubungan kalian berdua. Jangan berikan kesempatan si pihak ketiga untuk bisa memberikan perhatiannya pada pasangan atau padamu.
Selesaikan Masalah Bersama-sama
Kalau ada masalah yang terjadi dalam hubunganmu, lebih baik selesaikan dengan baik dan tuntas. Bila kesalahan yang sama terus terjadi berulang kali, kamu maupun pasangan bisa merasa bosan. Saat seperti inilah yang menjadi kesempatan bagus untuk pihak ketiga hadir dalam hubungan kalian. Pihak yang merasa bosan pun mudah tergoda untuk berselingkuh.
Selain 4 tips di atas, kamu dan pasangan perlu menanamkan komitmen untuk saling setia dan bertahan pada satu sama lain. Kamu dan pasangan harus berusaha menciptakan hubungan yang harmonis dan menyenangkan. Dengan begitu, “orang ketiga” pun akan susah masuk dalam hubunganmu