7 Tanda Hubungan Mulai Memburuk

Sebuah hubungan mungkin dari luar terlihat baik-baik saja, tetapi sebenarnya hubungan tersebut lebih rumit daripada kelihatannya. Anda bisa melihat sepasang kekasih yang sangat mesra, kelihatan sangat bahagia dan Anda beranggapan bahwa mereka akan hidup sebagai kekasih seumur hidup namun ternyata putus bulan depan.

Kadang-kadang Anda mungkin berpikir sedang menjalani sebuah hubungan yang baik-baik saja padahal sebenarnya Anda sedang menuju kepada hubungan yang semakin memburuk.

Tanda-tanda sebuah hubungan mulai memburuk adalah saat Anda berada dalam sebuah hubungan yang menyenangkan, seakan masalah-masalah kecil Anda abaikan. Semakin banyak masalah yang Anda abaikan semakin besar pula masalah yang akan Anda alami di kemudian hari. Masalah itu seperti sebuah bola salju, semakin lama dibiarkan semakin menjadi besar.

Perdebatan pada awal sebuah hubungan mungkin terlihat lucu di awal masa pacaran. Tapi jika Anda tidak menyelesaikannya, maka suatu hari nanti akan muncul kembali dan lebih besar dari sebelumnya.

Berikut ini adalah 7 tanda sebuah hubungan sudah mulai memburuk:

1. Mengalihkan Pandangan Mata

Apakah Anda pernah meminta saran yang serius tetapi pasangan Anda selalu menganggap itu hanya bercanda? Pandangan matanya tidak menatap Anda menandakan dia tidak benar-benar peduli dengan apa yang Anda katakan. Mungkin bahasa sekarang seperti “terserah lo deh mo ngomong apa”.

2. Dominasi

Dominasi dan kekuasaan, faktor ini seringkali menjadi masalah yang cukup serius dalam sebuah hubungan. Seringkali Anda atau pasangan merasa ingin mendominasi hubungan tersebut. Seharusnya dalam suatu hubungan yang baik kedua belah pihak harus seimbang sesuai perannya. Contohnya pria memimpin, wanita mendukung. Pria menyediakan, wanita memelihara.

3. Kehilangan Rasa Hormat

Menghormati satu sama lain sangatlah penting dalam suatu hubungan. Jika Anda tidak menghormati kekasih Anda, kekasih Anda akan mulai menghindar dan memberikan jarak atau bahkan tidak lagi berperan dengan semestinya dalam hubungan. Dan akhirnya pasangan Anda akan semakin tertarik kepada orang lain yang lebih menghormati mereka.

4. Berbicara Kasar

Jangan berkata kasar atau menghina satu sama lain hanya untuk memenangkan sebuah argumen. Hal ini sangat penting, jangan pernah melakukan ini apalagi ada orang lain di sekitar Anda. Jangan mengolok-olok pasangan Anda, dan hindari mengatakan hal-hal yang merendahkan pasangan Anda.

Beberapa orang suka berbicara tentang hal buruk pasangan mereka kepada teman-teman mereka, seolah-olah mengharapkan pernyataan bahwa yang Anda katakana itu benar. Tapi dengan berbicara buruk tentang pasangan Anda kepada orang lain, hanya akan meyakinkan diri Anda bahwa pasangan Anda tidak cukup baik untuk Anda. Bagaimana hubungan ini dapat berjalan lancar jika Anda seperti itu?

5. Menghindari Konflik

Banyak orang yang sering mengabaikan konflik. Sebenarnya itu adalah hal yang salah! Semakin Anda menghindari konflik, konflik yang nanti akan muncul akan lebih besar lagi. Jika pasangan Anda berbuat salah dan Anda takut menegurnya dan lebih memilih diam untuk menghindari konflik maka itulah akar kerusakan hubungan kalian.

6. Tidak Menghargai Pemberian Pasangan

Ini adalah salah satu tanda paling umum bahwa hubungan kalian mulai memburuk. Anda pasti sering membantu pasangan entah itu bekerja atau mengantar-jemputnya dsb. Jika Anda sudah mulai tidak bisa menghargai apa yang pasangan Anda  berikan itu salah satu tanda bahwa hubungan kalian tidak baik.

Belajarlah untuk menempatkan posisi Anda sebagai dia, jadi Anda tahu apa yang dirasakannya. Itu membantu Anda untuk dapat lebih menghargai apa yang diberikan pasangan.

7. Diam

Diam itu emas. Itu benar, hampir dalam semua kasus. Tetapi tidak dalam sebuah hubungan. Ketika Anda sedang jatuh cinta, komunikasi sangat membantu membuka pikiran kalian dan menciptakan ikatan emosi yang lebih baik. Apakah Anda berdua menghabiskan setiap malam dengan menonton acara televisi favorit sepulang bekerja, dan hampir tidak berbicara tentang apa pun satu sama lain? Ini mungkin terlihat seperti cara yang sempurna untuk bersantai setelah hari kerja yang panjang dan melelahkan tapi itu tidak benar.

Kurangnya komunikasi dalam hubungan akan membuat hubungan kalian rusak. Komunikasikan apa yang terjadi hari ini di tempat Anda bekerja, obrolan-obrolan kecil dapat membuat hubungan kalian tetap hangat.

Bila hubungan sudah memburuk, kepercayaan sudah rusak dan semuanya sudah berantakan, mungkin kalian memang tidak cocok. Tidak perlu dipaksakan karena akan menyakiti kalian berdua. Baca artikel tentang berpisah yang baik di sini. Karena dalam dunia romansa, orang biasanya baru banyak mengerti pelajaran berharga saat perpisahan.