Ketika pasangan sedang sibuk bekerja demi masa depan yang cerah, apa yang akan kamu lakukan? Jika kamu adalah pasangan yang baik, sudah jelas kamu akan memberikan dukungan padanya. Entah dalam bentuk perkataan, entah dengan perbuatan. Misalnya, kamu menyemangatinya lewat pesan singkat setiap hari, sesekali membuatkannya bekal makan siang, memberikan waktu saat dia butuh teman cerita, menenangkannya saat ada masalah, dan hal lainnya.
Rupanya, bentuk dukungan ini dapat memberi pengaruh pada kesehatan fisik manusia, loh. dilansir womenhealthmag.com, sebuah penelitian di bidang psikologi menyebutkan bahwa orang yang merasa kurnag mendapat dukungan dari pasangannya, memliki peluang lebih besar untuk menderita gangguan arteri atau pembuluh darah, yang dapat menghambat suplai darah ke jantung.
Penelitian ini melibatkan 136 pasangan menikah sebagai responden. para peneliti mengukur kesehatan jantung dan pembuluh darah mereka. Kemudian, mereka bertanya pada setiap orang mengenai keadaan hubungannya dengan pasangannya melalui survei yang berfokus pada dukungan atau kekecewaan yang dibuat oleh pasangannya.
Hasilnya, peneliti menemukan gangguan pembuluh darah arteri paling tinggi terjadi pada orang yang merasa kurang mendapatkan dukungan dari pasangannya.
Mungkin kamu akan bertanya-tanya, mengapa dukungan dapat berpengaruh sampai pada kesehatan tubuh, khususnya jantung? Untuk hal itu sendiri, peneliti belu mengetahui penyebabnya dengan jelas. Tetapi mereka menduga, seseorang yang kurang mendapatkan dukungan dari pasangannya memiliki tingkat stres yang tinggi sehingga memiliki kemungkinan terjangkit penyakit kardiovaskular lebih tinggi.
Ternyata, dukungan dalam hubungan cukup berpengaruh pada kesehatan tubuh. Kalau selama ini kamu jarang memberi dukungan pada kekasih, mulailah memberikannya dukungan sehingga ia nggak jatuh sakit. Sehingga jantungnya tetap sehat dan ia nggak merasa stres lagi. Kalau ternyaa kamu nggak bisa memberikan dukungan padanya karena berbagai alasan, lebih baik diskusikan agar kalian berdua menemukan penyelesaian dengan jelas.
Jaga kesehatan jantung pasanganmu dengan memberikan dukungan, ya.