Apakah pria suka menonton film drama seperti kebanyakan wanita? Emm, mungkin nggak kali yah? Soalnya film drama bikin penontonnya menangis tersedu-sedu. Kalau pria menangis karena film seperti ini kan, bisa dicap yang macam-macam oleh pasangan sendiri.
Tetapi, film drama ini nggak sepenuhnya membuat pasanganmu (atau kamu) sedih sepanjang hari. Justru, film drama yang bikin penontonnya menangis ini dapat memunculkan perasaan bahagia. Nggak percaya?
Di Belanda, sebuah penelitian menemukan bahwa mood seseorang bisa berubah setelah menangis ketika menonton film drama melankolis. Penelitian tersebut melibatkan 60 orang sebagai responden mereka. para responden ini diminta untuk menonton dua film, satunya berjudul “La Vita e Bella”, lalu yang satu lagi berjudul “Hachi: A Dog’s Tale”. Masing-masing responden lalu mendeskripsikan perasaan mereka, mulai dari awal film diputar hingga setelah menyelesaikan film tersebut.
Sebanyak 60% responden menangis saat menonton film “Hachi: A Dog’s Tale”, sebuah film yang diangkat dari kisah nyata tentan kesetiaan anjing pada pemiliknya. Sementara ada 45% responden yang menangis saat menonton film “La Vita e Bella”, atau yang dikenal dengan nama “Life Is Beautiful”. Dilaporkan juga bahwa responden wanita lebih sering menangis dan lebih tersedu-sedu dibandingkan responden pria.
Hal yang menarik yang telah kita tunggu adalah bagaimana perasaan para responden setelah menangis. hasil studi ini mengungkapkan bahwa mereka yang menangis selama film berlangsung, merasa lebih bahagia selama 90 menit setelah filmnya berakhir secara signifikan.
Peneliti dari University of Tilburg, Dr Asmir Gracanin, mengatakan bahwa hal ini dapat terjadi karena menangis memicu otak untuk melepaskan senyawa kimia atau hormon tertentu. Dan hormon itu sudah kita kenal, yakni hormon oksitosin.
“Setelah penurunan mood akibat menangis, tubuh membutuhkan waktu untuk mengembalikan mood kembali seperti semula. Namun di waktu yang sama juga meningkatkan mood lebih dari sebelum menonton film,” ujar Asmir.
Dr. William H. Frey II, seorang pakar ilmu syaraf yang khusus mendalami tentang air mata mengatakan bahwa menangis karena momen emosional dapat menjadi salah satu cara untuk menghilangkan stres. Akan tetapi beda ketika kamu menangis karena asap atau efek mengiris bawang merah.
Jadi, mau mencoba nonton film drama sekarang?