Pernah berpikir kegiatan lain yang bisa dilakukan di kasur selain bercinta dengan pasangan atau tidur bersama? Hmm, apa yah? Makan atau nonton di atas kasur?
Jawabannya, mungkin sudah bisa ditebak, adalah berpelukan. Yap, kontak tubuh ini paling efektif untuk membuat satu sama lain merasa lebih dekat dan semakin saling mencintai. Berpelukan dengan orang tersayang akan membuat tubuhmu merasa hangat, menyingkirkan rasa kesepian, dan membuat mood jadi lebih baik.
Apalagi ketika kamu dan pasangan tidur sambil berpelukan, manfaat yang didapat akan lebih banyak lagi. Dilansir dari The Wall Street Journal, sebuah penelitian terbaru menemukan bahwa ada banyak manfaat psikologis yang bisa didapatkan dri berbagi kasur dengan seseorang tiap malamnya.
Misalnya saja, kamu sedang merasa stres karena tertekan di kantor. Cara menghilangkannya adalah dengan tidur bersama pasanganmu. Tidur sembari berpelukan dapat membuat seseorang merasa aman dan tentram. Pelukan juga dapat menurunkan level kortisol atau hormon stres, juga mengurangi Cytokines. Apa itu Cytokines? Adalah neurotransmitter yang menyebabkan peradangan di dalam tubuh dan meningkatkan kadar oksitosin.
Seorang asisten profesor ilmu penyakit jiwa dan psikologi di University of Pittsburgh, Wendy M. Troxel, berkata, “Tidur adalah akitivitas yang sangat penitng bagi kesehatan fisik maupun mental. Hubungannya dengan kesehatan jantung dan kesehatan secara psikis.”
Dilansir Mens Fitness, ada beberapa peneliti yang juga membenarkan adanya manfaat tidur bersama dengan pasangan bagi kesehatan mental. Tidur sembari berpelukan dengan pasangan akan menambah romantisme dan menguatkan hubungan keduanya.
Jika kamu dan pasangan terlalu lelah untuk bercinta, cobalah untuk tidur sambil berpelukan. Namun, ada baiknya untuk nggak menganggap cara ini sebagai pengganti sesi bercinta kalian. Sebab seks pun masih dibutuhkan dalam hubungan kalian. Apabila kamu dan pasangan sudah jarang bercinta, ada yang salah dalam hubungan tersebut. Cari konselor profesional dan klik KONSULTASI untuk membicarakan masalah tersebut segera mungkin!