Umumnya, sepatu atau sendal adalah alas kaki. Tetapi kini, sepatu dianggap sebagai produk fashion yang dapat menunjang penampilan. Nggak lengkap rasanya, memakai baju yang cantik dan rapi namun nggak diimbangi dengan sepatu atau sendal yang senada. Khususnya wanita, sebisa mungkin mereka memakai sepatu yang pas dengan outfit yang dikenakan saat itu. Namun bagi wanita, sepatu memiliki arti yang lebih. Jika harus memilih antara sepatu yang bagus atau bercinta, jawabannya adalah sepasang sepatu tersebut.
Hal ini berdasarkan hasil survei oleh retailer sepatu online, Shoebuy, di Oklahoma. Dengan melibatkan 1.000 wanita yang berusia 35-44 tahun, terungkap sebanyak 1 dari 5 wanita (atau sekitar 20% wanita) lebih berhasrat untuk membeli sepatu ketimbang bercinta. Dan ternyata, 50% wanita tersebut mengaku menilai seseorang hanya dari sepatu yang mereka kenakan. Hebatnya….
Hasil survei tersebut mendukung studi yang sebelumnya telah dilakukan oleh Universitas of Kansas. Para peneliti menemukan bahwa ketika berkencan, seseorang dapat memperkirakan kepribadian, emosi, usia, gender, penghasilan, bahkan ideologi politik hanya dari sepatu yang dipakai pasangannya.
Memang bagaimana kepribadian yang terlihat dari jenis sepatu yang beragam tersebut?
Lisa Joseph dari brand sepatu khusus pria Joseph Shoes asal Sydney, Australia, menuturkan berbagai macam kerpibadian yang diukur dari alas kaki seseorang. Rata-rata pemakai loafers cenderung klasik dan dapat mengurus dirinya sendiri. Ia nggak terlalu suka mengikuti trend dan lebih memilih kenyamanan.
Orang yang memakai boots selutut dinilai terbuka dalam berdiskusi soal apapun. Mereka percaya diri dan nggak sungkan untuk menunjukkan keseksiannya.
Penggemar ankle boots menunjukkan kalau dia adalah orang yang menyenangkan, easy going, dan sedikit ambisius.
Sementara penyuka wedges adalah pribadi yang percaya diri, bahkan cenderung ekstrovert. Sedangkan wanita yang menyukai stiletto berkarakter feminin, apa adanya, dan suka dengan petualangan baru.
Mereka yang senang memakai sepatu flat cenderung mudah berkompromi, sedikit pemalu, dan orang yang konvensional. Tetapi lain halnya jika seseorang menyukai flat bermotif. Itu berarti dia adalah orang yang suka tampil beda, namun tahu situasi di mana ia bisa menunjukkan sisi yang berbeda tersebut.
Bagaimana dengan orang yang senang memakai sandal? Mereka dinilai penuh percaya diri dan yaman dengan dirinya sendiri, akan tetapi agak sulit untuk diajak berteman atau bekerja sama.
Nah apakah kepribadian kalian cocok dengan sepatu kesukaan kalian, seperti yang dituturkan Lisa?