Sedang Tidak Ingin Cari Pasangan? Sebaiknya Lakukan 6 Hal Ini

Banyak pria single yang apabila ditanya mengapa lebih memilih single, mereka menjawab, “Belum ketemu wanita yang tepat,” atau “Gue nggak punya waktu buat cari pasangan, maunya sendirian aja, nikmati hidup!”

Tidak ada yang salah ingin nikmati masa single dan tidak mencari pasangan dulu. Justru kamu sangat dianjurkan menikmati masa single sebelum dapat pasangan. Namun, kalau kamu lupa meningkatkan kualitas diri dan pergaulan saat single, masa singlemu terbuang sia-sia, Guys.

Menurut Lex DePraxis, waktu terbaik untuk mengoleksi calon pasangan adalah saat kamu TIDAK SEDANG MEMBUTUHKAN PASANGAN. Saat kamu sedang tidak ingin atau tidak punya waktu cari pasangan, otakmu lebih jernih dan santai menyeleksi calon pasangan.

Jadi, apa yang harus dilakukan saat kamu sedang tidak ingin cari pasangan? Sebaiknya lakukan 6 hal bermanfaat ini untuk investasi positif relationship kamu di masa depan.

1. Sempatkan Waktu Untuk Mempelajari Hal Baru Setiap Hari


via Pexels

Mempelajari hal baru, khususnya yang belum pernah menarik minatmu sebelumnya, sangat berguna dan dapat jadi confidence boost. Salah satu ciri pria berkualitas adalah orang yang punya berbagai ilmu di luar bidang atau profesinya. Berlatihlah alat musik, pelajari bahasa baru, belajar memasak, ikuti kursus, apa pun yang selama ini ingin kamu coba. Kamu tidak perlu menguasai semuanya, take your time and enjoy the learning process.

2. Manjakan Diri Sendiri


via Unsplash

Tidak cuma wanita yang wajib memanjakan diri. Pria juga harus begitu. Anggap saja dirimu sebagai wanita yang kamu suka dan ingin kamu manjakan setiap hari. Apa yang akan kamu lakukan? Traktir diri sendiri ke restoran mewah, travelling ke kota atau negara favorit, belanja sepuasnya. Pria gampangan yang memanjakan wanita tanpa batasan adalah pria yang tidak tahu caranya membahagiakan dirinya sendiri.

3. Lebih Sering Menyanggupi Ajakan Orang Lain


via Pexels

Ada wanita yang mengajak kamu kencan? Terima saja! Toh hanya sekali kencan, kalian tidak perlu terlalu serius. Undangan kumpul dengan kenalan kantor? Datangi saja! Luangkan waktu untuk keluar dari zona nyaman lingkungan sosialmu.

Banyak pria yang mengaku jomblo bahagia dan berkualitas, tetapi mereka lebih sering terlihat galau kesepian. Itu karena mereka gengsi bersosialisasi dengan orang lain dan cenderung menutup diri. Kalau kamu benar-benar ingin menikmati masa single, anggap kencan dan acara kumpul-kumpul sebagai kesempatan memperbanyak teman dan koneksi.

4. Lakukan Kegiatan yang Mempertajam Kepercayaan Dirimu


via Unsplash

Kepercayaan diri ibarat otot tubuh yang harus dilatih agar tetap fit. Latihlah kepercayaan dirimu dengan berolahraga (baik untuk membentuk tubuh atau sekadar menjaga kesehatan), mengikuti kursus, belajar self-development, dan masih banyak lagi.

Pilihlah kegiatan yang membuatmu bahagia dengan status singlemu. Bukan galau atau desperate karena kesepian tidak punya pasangan.

5. Miliki Rutinitas Pagi yang Produktif


via Pexels

Pagi hari adalah waktu terpenting karena bermanfaat untuk merawat diri sendiri sebelum menghadapi kesibukan. Punya kebiasaan atau rutinitas pagi yang produktif dapat membantumu memiliki sisa hari yang lebih produktif. Bangun lebih pagi, jadwalkan aktivitas yang menurutmu dapat meningkatkan produktifitasmu. Seperti jogging, ngopi, baca buku, dan lain sebagainya.

6. Gunakan Penghasilanmu Untuk Menyenangkan Diri Sendiri


via Unsplash

Pria yang tidak bahagia dalam relationship sering kali lupa membahagiakan diri sendiri. Berhubung kamu sedang tidak ingin cari pasangan, kamu bebas menyenangkan diri sendiri dengan penghasilanmu. Pergilah travelling ke kota mana pun yang kamu mau, beli rumah atau kendaraan yang selama ini kamu idamkan, atau sekadar upgrade penampilan dan mendaftar jadi anggota gym eksklusif di daerahmu. Pokoknya, manfaatkan uangmu untuk memuaskan diri dengan hal-hal yang selama ini kamu dambakan!

Walau sedang tidak ingin cari pasangan, bukan berarti kamu tidak bisa belajar soal cinta, memperluas pergaulan dan mempelajari diri sendiri. Kamu bisa dapatkan semua itu di ===>>>[klik!]Hitman System Online Training[klik!]<<<===

Melalui pelatihan online kamu akan dapat pelajaran selama 1 tahun penuh tentang: