Memanajemen kepercayaan diri sebenarnya tidak sulit, tetapi butuh dedikasi dan usaha yang konstan. Makanya di luar sana lebih banyak orang lossy dan insecure ketimbang yang percaya diri. Pertanyaannya, apa kamu ingin menjadi seperti mereka yang insecure atau menonjolkan diri dengan kepercayaan dirimu?
Buat kamu yang ingin tetap percaya diri pasti tahu banyak sekali di sekitarmu yang ingin menghancurkan kepercayaan dirimu dan membuatmu meragukan diri sendiri. Don’t let it be you! Karena sebanyak apapun pujian dan dorongan positif dari orang lain, tidak akan efektif kalau kamu menghukum dan membenci diri sendiri. Orang insecure sulit menyayangi dirinya sendiri karena mereka terbiasa mengucapkan 5 kalimat negatif ini pada diri mereka sendiri.
1. “Apa yang Salah Dari Diri Gue!?”
Sering kali, orang yang bertanya demikian bukan karena dia ingin memperbaiki diri, tetapi karena malas atau tidak bisa menemukan kelebihan dirinya. Setelah dia tahu apa saja yang salah pada dirinya, dia jadi terfiksasi dengan kekurangannya tersebut. Makanya dia lebih mudah rapuh, baper, dan tersinggung di depan orang lain.
Sebaiknya ucapkan: “Apa saja kelebihan yang gue punya? Bagaimana caranya mencurahkan kelebihan gue tersebut menjadi sesuatu yang bermanfaat untuk orang lain?”
Orang lain tertarik pada orang yang nyaman dan bahagia dengan hidupnya. Orang yang menarik adalah orang yang selalu melakukan apa yang dia suka. Kenali kelebihanmu, miliki passion untuk mencurahkannya menjadi sesuatu yang bermanfaat untuk orang lain.
2. “Gue Nggak Bakal Punya Pasangan yang Tepat!”
Jika kamu terus hidup dengan mindset seperti itu, secara tidak langsung kamu mewujudkannya menjadi nyata, lho. Nantinya, saat kamu bertemu pasangan yang tepat, kamu malah menutup mata dan hati karena mindset kamu yang terlalu pesimis itu.
Sebaiknya ucapkan: “Gue memang mau punya pasangan, tapi gue udah cukup bahagia dengan kehidupan gue saat ini, kok. Dunia nggak akan kiamat kalau gue belum ketemu pasangan yang tepat saat ini juga.”
Daripada terus menekan diri sendiri dengan mindset negatif, lebih baik sayangi diri sendiri dengan membiarkan dirimu menikmati hidup sebagaimana adanya. Pasangan tepat akan tiba pada waktu yang tepat. Kamu tidak perlu memaksakannya.
3. “Gue Yakin Dia Jodoh Sejati Gue!”
Pada awalnya, si dia yang menyakiti hatimu karena memutuskanmu, PHP kamu, atau menolakmu membuatmu putus asa dan berpikir mustahil kamu akan dapat yang lebih baik dari dia. Kalau kamu tidak sayang diri sendiri, kamu akan terus fokus pada kegagalanmu, padahal di luar sana masih banyak orang baik yang ingin punya kesempatan menjalin hubungan denganmu.
Sebaiknya ucapkan: “Apa yang bisa gue pelajari dari penolakan ini supaya nggak terulang lagi di masa depan?”
Cari tahu sebabnya, ambil hikmahnya, dan move on. Patah hatimu saat ini memang bikin kamu sulit menemukan kebahagiaan, tetapi cepat atau lambat, kamu akan tersenyum dan bersyukur berkat pengalaman burukmu, kamu bisa tahu hubungan seperti apa yang paling tepat buatmu.
4. “Seandainya Gue Lebih Cantik/Ganteng/Kurus/Kaya, Pasti Gue Lebih Gampang Dapat Pacar…”
Mendapatkan pasangan yang terbaik memang mengharuskanmu jadi dirimu yang terbaik, tetapi apa iya kamu harus mengubah jati diri kamu dan tidak pernah puas pada diri sendiri? Jika kamu ingin berubah, berubahlah karena kamu ingin meningkatkan kualitas dirimu untuk diri sendiri, bukan karena ingin mewujudkan ekspektasi orang lain.
Sebaiknya ucapkan: “Kalau orang menarik adalah orang yang sayang dirinya sendiri, apa yang harus gue lakukan supaya gue makin sayang diri sendiri?”
Sebanyak apapun cinta yang diberikan orang lain padamu, semua itu tidak akan cukup kalau belum diseimbangi dengan rasa cinta pada diri sendiri. Kasih sayang terhadap diri sendiri mencegahmu untuk tidak sirik pada orang lain dan membantumu terus bersyukur dengan apa yang kamu miliki saat ini.
5. “Dia Bisa Cepet Dapat Pasangan, Tapi Kenapa Gue Susah Banget Dapat Pacar, Ya?”
Orang yang mudah dapat pasangan belum tentu bahagia dengan pasangannya. Belum tentu juga hubungan mereka bebas dari konflik dan cekcok. Kesuksesan hidup tidak pernah ditentukan dari seberapa cepat kamu dapat pasangan. Fokus saja pada kebahagiaanmu sendiri daripada terus iri dengan kebahagiaan orang lain.
Sebaiknya ucapkan: “Kalau orang-orang bisa punya pasangan, cepat atau lambat pasti gue bisa punya pasangan juga!”
Lalu, berusahalah yang terbaik untuk menemukan pasanganmu tersebut! Sekali lagi, supaya bisa dapat pasangan terbaik, kamu harus terus berusaha jadi dirimu yang terbaik!