3 Topik yang Membuat Usaha PDKT Gagal

Pendekatan nggak akan bisa berhasil jika nggak diiringi dengan komunikasi yang lancar dan menyenangkan. Untuk mendapatkan komunikasi seperti itu, kamu perlu pandai-pandai memilih topik pembicaraan yang menarik untuk dibicarakan dengan gebetan, baik saat chatting maupun saat kencan.

Sayangnya, nggak semua orang bisa memilih topik pembicaraan yang menarik untuk dibahas dengan gebetan. Salah-salah, chatting akan terasa membosankan dan membuat gebetan jadi malas membalas pesanmu. Kalau sedang berrkencan, gebetan mungkin akan menunjukkan wajah masamnya lalu berpikir bagaimana caranya untuk bsia menyudahi kencan ini denganmu. Alhasil, kamu kehilangan kesempatan untuk mendapatkan hatinya deh.

Tentunya nggak mau kan usaha PDKT kamu berakhir suram seperti kejadian di atas? Kalau begitu, mulai dari sekarang mulai berlatih mencari topik untuk dibicarakan dengan gebetan, baik saat chatting maupun saat berkencan. Kalau kamu menemukan terlalu banyak topik untuk dibahas, dan membuatmu jadi pusing untuk mengingat semuanya, coba ambil cara sederhana lainnya. Apakah itu?

Cukup dengan mengingat 3 topik yang perlu kamu hindari saat mengobrol dengan gebetan. Sederhana banget, kan? Hindari 3 topik ini saat sedang berbicara dengan gebetan jika ingin usaha PDKT berjalan dengan lancar.

Mantan

Awalnya sih, kamu berniat menceritakan masa lalumu yang penuh petualangan, eh tanpa sadar pembicaraanmu tersesat hingga membicarakan mantan. Duh, kalau sudah masuk pembahasan tentang mantan, gebetan sedikit-banyak akan ilfeel denganmu. Ketertarikan dirinya padamu akan berkurang, malah bisa menghilang saat kamu membicarakan mantan, sadar maupun nggak sadar.

Jadi sebisa mungkin untuk menghindari pembahasan tentang mantan jika ingin usaha PDKT tetap terus berjalan. Jangan membahas mantan karena topik tersebut mencerminkan bahwa dirimu belum sepenuhnya move on dari masa lalu. Tentunya kamu nggak ingin dong, mendengar gebetan membicarakan mantannya di hadapanmu? Jadi, hindari topik ini.

Uang

Uang memang salah satu hal penting yang patut dibahas dalam hubungan. Namun kalau keadaanmu sekarang adalah sedang PDKT, alias belum resmi jadian, lebih baik jangan membicarakan hal-hal yang berkaitan tentang uang. Baik pria maupun wanita akan sama-sama ilfeel saat mendengar gebetannya membicarakan tentang uang. Topik seperti ini cukup berat untuk dibahas, dan dapat membuat suasana chatting atau kencan jadi canggung. Kalau mau usaha PDKT kamu berjalan lancar, lebih baik bicarakan hal-hal ringan lainnya seperti hobi.

Kehidupan Pribadi

Ada kehidupan pribadi yang bisa kamu ceritakan pada gebetan, seperti pengalaman lucu di waktu kecil, atau pengalaman konyolmu saat berurusan dengan cinta. Namun, jangan sampai bablas menceritakan kehidupan pribadimu sapmai mengumbar rahasia atau kisah terdalam dari hidupmu. Sebab hal ini justru membuat usaha PDKT kamu jadi berbuah kegagalan.

Sebaiknya kamu punya batasan tersendiri mengenai kehidupan pribadi yang bisa kamu ceritakan pada gebetan. Jadi saat kamu sedang bercengkrama dengan gebetan, kamu punya “rem” tersendiri untuk menahan dirimu nggak mengumbar kisah pribadi yang seharusnya nggak diceritakan pada orang lain.