Yay! Sahabatmu sebentar lagi menikah, Ladies! Kamu tentu turut berbahagia untuknya. Sebagai sahabatnya, kamu siap melakukan apa saja demi kelancaran pernikahannya. Dimulai dari memilih gaun pengantin, menjadi bridesmaid untuknya, dan masih banyak lagi.
Kamu Seorang Lovable Lady
Sulit sekali bagi wanita untuk tidak merasa insecure terhadap apa yang dia miliki. Seyakin apapun dirimu, kamu mungkin pernah meragukan diri sendiri. Tetapi ingatlah, kamu adalah lovable lady. Pasangan seorang lovable lady pastinya pria yang berkualitas. Menemukan pria berkualitas yang bisa menghargai dan menghormatimu tentunya membutuhkan proses yang tidak instan.
Kamu Berjiwa Perkasa
Jika ada pria yang merasa ilfeel karena kekuatanmu dan kepercayaan dirimu sebagai wanita, itu berarti dia memang tidak cocok untukmu. Kamu tidak perlu khawatir. Kamu juga tidak perlu mengubah dirimu demi pria. Pasangan yang tepat pasti akan bisa mengimbangi dirimu. Sebelum kamu menemukan si dia, jadilah wanita independen yang kuat!
Single? Tidak Masalah!
Kamu punya karir dan fokus hidup, dan sudah sepantasnya kamu meraih kesuksesan dari semua itu. Bukalah dirimu terhadap segala hal, nikmati hidup, dan tingkatkan terus kualitas dirimu. Jangan biarkan status singlemu mengurangi kebahagiaanmu.
Jangan Hiraukan Tekanan
Saat mendampingi sahabat, pasti akan ada mulut-mulit jahil yang bertanya kapan giliranmu menikah. Daripada stres, bersikaplah tegar dan tersenyum. Setiap orang memiliki waktu tepat yang berbeda-beda untuk menikah. Jadi, jangan buru-buru dan nikmati saja prosesnya.
Jangan Putus Asa
Memang, sekarang kamu sedang galau karena belum menikah, tetapi kamu tidak boleh putus asa. Jangan langsung buru-buru memulai hubungan karena takut sendirian. Sekali lagi, nikmatilah proses mencari pasangan yang tepat. Ambil pelajaran dan hikmah dari setiap hubungan yang pernah kamu jalani. Karena semua itu akan menjadi kenangan manis ketika kamu akhirnya melangkah ke pelaminan bersama jodohmu di masa depan nanti.