Ucapan Ini Membuat Pacar Senang (Part 1)

Ladies, dalam sebuah hubungan kamu enggak bisa jika hanya mengharapkan pacar yang terus berusaha. Misalnya, kamu ingin dia lebih romantis, lebih perhatian, harus dia duluan yang menghubungi kamu, dan lain sebagainya. Sebagai wanita, kamu juga harus pintar-pintar menjaga hubungan yang sedang kamu jalani. Sebenarnya, enggak susah kok dalam membuat pacar kamu senang. Enggak perlu jauh-jauh memikirkan barang yang dia suka untuk sebagai hadiah. Enggak perlu juga kamu menyiapkan makan malam di sebuah restaurant mewah. Karena hal-hal di bawah ini adalah sebuah ucapan yang ternyata mampu membuat mereka bahagia dan merasa beruntung karena memiliki pacar seperti kamu. Mau tahu ucapan seperti apa?

“Terima kasih, ya, Sayang.”

Misalnya suatu hari kamu minta dijemput sama pacar untuk datang ke sebuah acara. Memang kondisi perjalanan ke rumah kamu selalu macet. Namun, sudah tahu seperti itu, pacar kamu malah bangun siang hingga telat menjemput kamu. Alih-alih marah sama dia yang enggak bisa mengatur waktu, kamu malah mengatakan, Terima kasih, ya, Sayang udah jemput aku, yang ternyata membuktikan bahwa kamu wanita yang sangat menghargai setiap upayanya. Kamu sudah begitu belum, Ladies?

Atau misalnya, selama ini kamu kesal karena pacar cuek banget sama penampilannya. Datang ke rumah hanya memakai sandal dan kaos. Sebenarnya sih kalau jalan sama kamu enggak masalah, apalagi kalau hanya antar kamu ke kantor atau kampus. Tapi saat ketemu keluarga kamu? Hingga akhirnya kamu bicara baik-baik dan dia mampu mengubah penampilan agak sedikit rapi. Sedikit apa pun perubahan dia, selama itu hal baik kamu wajib mengatakan terima kasih kalau dia ternyata mengikuti apa yang kamu katakan. Hitung-hitung bentuk apresiasi kecil karena dia mau berubah jadi lebih baik di dalam hubungan kalian.

“Kamu pintar ya menarik hati orangtuaku, Sayang.”

Kabar buruknya nih Ladies enggak semua pria mampu menarik perhatian orangtua kita saat pertama kali bertemu. Namun, sikap pacar yang santun, mampu bersikap dengan baik sesuai dengan kondisi, serta sedikit membantu saat ke rumah ternyata membuat orangtuamu memujinya lewat kamu. Ini yang harus kamu sampaikan ke pacar, jangan simpan sendiri. Puji dia bagaimana usaha dia untuk menarik perhatian keluarga kamu. Itu butuh apresiasi yang besar lho, Ladies.

“Kamu hebat sekali, Sayang!”

Misalnya, suatu hari kamu sedang pusing karena deadline menulis yang sudah menumpuk. Pacar kamu yang seorang desainer sebenarnya tak begitu paham dalam tulis-menulis, pun dia sebenarnya enggak begitu suka membaca. Namun, di saat kamu sedang cerita masalah kamu dia bisa memberikan ide angle penulisan untuk kamu. Mungkin bagi kamu idenya enggak begitu keren, tetapi karena kamu tahu dia juga sudah berpikir dan berusaha untuk membantu, kamu WAJIB memuji dia. Katakan hal mudah seperti ini, “Wah! Kamu hebat, ya, Sayang. Aku enggak kepikiran lho sama hal itu.” Bukan malah mengatakan, “Ah, jangan begitu.  Itu udah umum.” Dijamin deh kalau kamu selalu membantah setiap idenya, suatu saat nanti dia enggan untuk membantu kamu.

Hal-hal di atas baru sebagian kecil yang bisa kamu ucapkan ke pacar, Ladies. Nah, baca ucapan lainnya di artikel selanjutnya.