“Jangan menilai buku dari sampulnya” merupakan pepatah lama yang sudah sering kita dengar. Namun apakah hal tersebut memang benar adanya?
Pepatah ini akhirnya menimbulkan pernyataan bahwa bentuk fisik tidaklah penting dalam PDKT, melainkan karakterlah yang menjadi poin penting. Namun jika dilihat kembali, apakah memang benar bahwa bentuk fisik sama sekali nggak penting dalam PDKT?
Pernahkah kamu pergi ke sebuah toko buku, dan tertarik untuk membeli buku tersebut karena sampulnya (cover) terlihat menarik? Pernahkah kamu membayangkan mengapa sebelum menerbitkan buku, sang penulis harus memikirkan dulu dengan matang mengenai desain dari sampulnya?
Because cover does matter.
Jika nggak penting, buat apa ada kuliah jurusan desain grafis?
Sama halnya seperti bentuk badan. Semakin ideal bentuk badanmu, semakin tinggi juga kesempatan kamu untuk mendapatkan pasangan.
Penelitian yang dilakukan oleh University of California Los Angeles dan diterbitkan dalam Personality and Social Psychology Bulletin, menyatakan bahwa pria dengan karakteristik fisik yang baik akan membuat wanita lebih mudah tertarik dengannya.
Salah satu karakter fisik yang dimaksud adalah bentuk fisik yang ideal. Fisik yang ideal membuat wanita merasa aman, dengan asumsi jika berada dalam bahaya, sang pria dapat melindunginya dan membuat sang wanita merasa aman.
Para pria juga lebih tertarik dengan wanita yang memiliki bentuk tubuh yang ideal. Hal ini menandakan bahwa sang wanita mampu untuk menjaga kesehatan fisiknya. Wanita yang memiliki fisik yang ideal juga mzemiliki potensi untuk meneruskan keturunan yang berkualitas dan sehat.
Pernahkah kamu memimpikan pasangan yang memiliki badan ideal? Jika ia pria, tubuhnya kekar dan memiliki perut sixpack. Jika ia adalah wanita, ia mungkin memiliki bokong yang montok dan badan yang seksi.
Nah, apakah kamu sudah layak untuk mendapatkan pasangan seperti itu?
Jika badan kamu sendiri nggak terawat, mungkin hal di atas hanyalah angan belaka yang nggak pernah tercapai. Memang benar bahwa bentuk fisik hanyalah salah satu faktor dari penentu kesuksesan Anda dalam PDKT, namun jika Anda bisa memaksimalkannya, kenapa nggak?