Saat mencari pasangan lewat situs dating online atau sosmed, apakah yang pertama kali kalian lihat? Foto profilnya, tentang dirinya, atau statusnya? Atau mungkin nama pemilik akunnya?
Si pemilik akun dating online atau sosmed yang sedang kamu amati itu mungkin telah menghabiskan waktu yang cukup banyak untuk memilih selfie yang menarik, menulis hal menyenangkan tentang dirinya, dan membuat status yang bagus. Namun mereka pun nggak tahu, dari salah satu itu, mana yang membuat lawan jenis tertarik untuk memilih mereka sebagai teman kencan.
Evidence Based Medicine membuat sebuah penelitian untuk mengetahui hal tersebut. Mereka melakukan penelitian di dua kota besar yang juga menghasilkan fakta-fakta dating online, yakni Texas dan London. Hasil studi itu menyebutkan bahwa nama juga memberi pengaruh dalam kehidupan percintaan.
Sebuah nama? Ya, selain foto profil, ternyata orang atau user lain memilih teman kencan berdasarkan nama mereka. User-user yang memiliki nama dengan awalan huruf A sampai M cenderung lebih mudah mendapatkan ‘like’. Sementara user yang memiliki nama berawalan huruf N-Z kurang menarik dalam pencarian cinta di dating online.
Khalid S. Khan, peneliti dari Evidence Based Medicine mejelaskan, “Sudah semacam naluri alami kalau kita mengingikan sesuatu yang berada di daftar teratas. Fenomena ini belum sepenuhnya dapat dijelaskan, namun juga berpengaruh pada saat mencari pasangan lewat dating online. Mungkin hal ini karena tanpa disadari, kita memberi nilai lebih untuk seuatu yang berada di urutan teratas dalam daftar.”
Sebuah penelitian lain yang dilakukan oleh Economics of Education Review menyebutkan kalau sebuah nama ternyata juga berpengaruh terhadap kepribadian seseorang. Studi yang melibatkan murid sekolah ini menunjukkan bahwa nama-nama dengan awalan huruf pertama lebih kmpetitif dalam bidang pendidikan.
Sedangkan studi lain dari Gerogetown menemukan kalau orang-orang yang namanya memiliki awalan huruf terakhir memiliki kecenderungan hobi belanja. Salah satu alasannya menyebutkan bahwa karena mereka nggak terlalu menonjol dalam sekolah, mereka ingin dipandang di pergaulan sosial dengan belanja.
“Tetapi, bukan berarti nama-nama dengan awalan huruf terakhir nggak menarik, mereka hanya butuh melakukan sesuatu agar terlihat lebih menonjol,” ujar Khan.
Apakah kalian setuju dengan penelitian ini?