Anda mungkin adalah pria dengan rasa percaya diri yang sangat rendah. Tak pernah mau melakukan perubahan, selalu membandingkan dengan hidup orang lain, bahkan hingga menghina fisik diri sendiri. Anda kurang tampanlah, kulit tidak putih, penuh jerawat, bertubuh gemuk, dan rentetan hinaan fisik untuk diri sendiri lainnya. Hal-hal seperti itulah yang membuat Anda jadi berpikir tidak akan pernah bisa menarik perhatian lawan jenis. Akibat pemikiran negatif itulah membuat Anda makin minder dan enggan bergaul. Malas berkenalan dengan wanita, berdiam diri di rumah main games, hingga gugup jika berbicara dengan wanita cantik.
Belum lagi banyak sekali wanita yang menginginkan pria tampan untuk jadi kekasihnya. Coba saja tuh tengok obrolan wanita-wanita yang mendambakan Nicholas Saputra, Adam Levine, hingga Robert Pattinson sebagai kekasihnya. Kayaknya pria dengan wajah tampan akan selalu mereka dambakan. Membuat Anda semakin yakin bahwa Anda tak bisa memiliki wanita cantik.
Ah, cowok kayak gue pasti dapetnya cuma wanita biasa. Dapat pacar saja sudah bersyukur, begitu kata Anda dalam hati.
Eits, tapi tenang dulu, Guys, tak perlu meremehkan diri sendiri begitu dong. Pernah enggak sih kalian menatap iri pria dengan wajah pas-pasan yang bisa menggandeng wanita cantik? Nah, itu bisa dijadikan bukti bahwa masih banyak kok wanita yang tak hanya menimbang masalah fisik saja dalam memilih pasangan. Lalu, apa dong yang wanita cari selain ketampanan?
Sikap dewasa.
Kemapanan.
Kerja keras.
Pengetahuan yang luas.
Popularitas.
Penampilan (bukan fisik yang dilihat, tapi bagaimana dia menjaga tubuhnya seperti tubuh yang wangi, memakai parfume, tidak bau mulut atau bau kaki).
Dan pasti: KEPERCAYAAN DIRI!
… (dan kriteria lainnya yang bisa membuat wanita jatuh cinta).
Ternyata bisa dikatakan bahwa ketampanan bukan hal mutlak dalam mencari pasangan kok bagi wanita. Ada faktor lain yang ternyata bisa membuat mereka jatuh cinta meskipun Anda memiliki wajah yang pas-pasan.
Namun, meskipun ada wanita cantik yang masih mau dengan pria wajah pas-pasan, bukan berarti Anda langsung over PD bahwa mereka pasti memilih Anda. Tingkatkan dulu kualitas Anda. Jika merasa memiliki tubuh yang gemuk, rajin-rajinlah untuk olahraga atau gabung di fitness center terdekat, pun jika merasa memiliki wajah yang berjerawat, rajinlah untuk membersihkan muka bahkan jika perlu datang ke skin care. Kalau merasa kurang pandai berbicara cobalah untuk MELATIH BICARA SAAT INI JUGA. Jika Anda merasa belum memiliki pekerjaan yang mapan, maka JANGAN MALAS DAN USAHALAH LEBIH GIAT.
Ini bukan untuk si wanita kok, tapi untuk diri Anda sendiri. Mengapa saya bilang seperti itu? Karena jika Anda sudah mengubah diri Anda, sudah memantaskan diri sebagai pria, saya yakin nilai Anda sangat tinggi di mata wanita. Sehingga bukan Anda yang akan mengejar-ngejar lagi, tetapi mereka yang akan mendekati Anda.
Nah, sudah sejauh mana Anda memantaskan diri? Sudah sejauh mana Anda berusaha untuk hidup yang lebih baik? Kalau masih malas dan berada di comfort zone yang justru memperburuk diri Anda, maka lebih baik dadah-dadah sama wanita cantik deh, Guys.