5 Tanda Saatnya Hubungan Harus Putus

Home Articles 5 Tanda Saatnya Hubungan Harus Putus
Share the knowledge!

Realitanya, cinta tidaklah cukup untuk membuat sebuah hubungan berhasil. Sering kali kamu putus hubungan dengan pasangan bukan karena dia tidak mencintaimu lagi, melainkan karena dia bukan orang yang tepat untukmu. Sebuah hubungan yang sukses membutuhkan kerja keras, komitmen, dan pandangan hidup yang sejalan.

Angry African American couple standing back to backMemang berat memutuskan si dia yang sudah sangat kamu cintai. Akan tetapi, demi yang terbaik, kamu harus rela melepaskan dia. Agar kamu tidak ragu, berikut ini adalah tanda-tanda kamu harus mengakhiri hubunganmu meskipun kamu masih mencintainya.

 

Kamu Selalu Mengorbankan Diri

Sebuah hubungan membutuhkan kerja sama. Jika kamu merasa kamu lebih banyak memberi daripada pasangan, baik secara emosional, mental, dan finansial, itu berarti hubungan kalian sudah tidak layak dipertahankan. Kamu tidak bisa terus-menerus menanggung beban pasangan, meskipun kamu sangat mencintainya.

Kamu Dependen

Tentu ketika mencintai seseorang, kamu akan selalu menjadi bagian dari pasangan dan sebaliknya. Akan tetapi, ketika kamu sudah terlalu bergantung kepada pasangan dalam banyak hal, kamu harus waspada. Sikap dependen adalah salah satu tanda hubungan tidak sehat, di mana kamu tidak sanggup hidup tanpa pasangan. Jika kamu terlalu memikirkan pasangan setiap hari dan lupa memikirkan hal lain, itu berarti kamu tidak cocok dengannya.

Pemikiran Kalian Tidak Sejalan

Jika kamu ingin menikah dan memiliki anak, akan tetapi dia tidak mau, itu berarti kalian harus mempertimbangkan untuk berpisah. Ketika hendak menempuh masa depan bersama, pastikan tujuan hidup dan pemikiran kalian tidak bentrok dan selalu searah. Meskipun kamu sangat mencintai pasangan, namun jika visi masa depannya tidak dapat menyatu dengan visimu, maka kalian harus berpisah.

Tidak Ada Kompromi

Sebuah hubungan yang sukses adalah dapat memenuhi kebutuhan masing-masing dengan adil. Kamu harus rela menaruh diri ke dalam posisi tidak nyaman untuk kebahagiaan pasangan dan sebaliknya. Akan tetapi, jika kalian tidak mau atau terlalu sering berkompromi hingga tidak tahan lagi, berarti cinta pun tidak akan sanggup menyelesaikan masalah tersebut.

Hubungan Tidak Berkembang

Tidak hanya masa depan, tetapi juga keseharian kamu dan pasangan. Sebuah hubungan sukses membutuhkan sikap yang suportif, sanggup menghadapi suka duka bersama, dan mau berkembang menjadi lebih baik. Jika kamu merasa hubunganmu dan si dia terasa begitu-begitu saja tanpa perubahan yang lebih baik, itu tandanya kalian tidak cocok. Masalah seperti ini tidak akan bisa diselesaikan hanya dengan cinta.

Share the knowledge!