Setiap orang pasti pernah mengalami hubungan yang gantung. Saat kamu dan pasangan merasa nggak bisa saling menemani lagi, nggak bisa berjalan bersama lagi pada satu mimpi yang sama, rasanya seperti hubungan harus berakhir sampai di sini saja.
Akan tetapi, memutuskan seseorang bukanlah perkara mudah. Apalagi jika hubungan asmara sudah berjalan bertahun-tahun lamanya. Tentu banyak hal yang membuatmu menahan diri untuk memutuskan pasangan. pikiranmu menjadi ragu, apakah memutuskannya adalah piihan yang tepat, ataukah tetap bertahan bersamanya menjalani hubungan ini?
Kalau kamu masih ragu, ada beberapa cara untuk bisa membuat hati dan pikiranmu jadi mantap dalam mengambil keputusan tersebut.
Jaga Jarak dengannya
Agar kamu bisa berpikir dengan jernih, cobalah untuk menjaga jarak dengan pasangan. kamu nggak akan bisa berpikir dan memilih keputusan dengan baik apabila masih berada di dekat atau diganggu pasangannya. Mintalah secara baik-baik kalau kamu nggak ingin diganggu dulu dalam batas waktu yang ditentukan.
Ketika sudah mendapatkan waktu sendirian, gunakanlah dengan sebaik-baiknya. Pikirkan dengan baik-baik hubungan yang sudah kamu jalani selama ini dengan pasangan. Dengan begitu, kamu dapat memilih dengan bijak.
Apa Dia Memikirkan Perasaanmu Juga?
Jika selama ini kamu selalu memikirkan perasaan pasangandalam melakukan segala hal, apakah dia melakukan hal yang sama kepadamu? Apakah dia memikirkan perasaanmu saat melakukan sesuatu? Misalnya saja, saat berdebat dan mengeluarkan kata-kata kasar, apakah dia memikirkan perasaanmu yang terluka saat mendengarnya? Kalau selama ini kamu selalu merasa sakit dan kecewa saat bersamanya, lebih baik untuk berpisah. Kamu berhak mendapatkan kebahagiaanmu sendiri.
Curhat
Mungkin kamu butuh pendapat dari pihak di luar hubunganmu. Oleh karena itu, cobalah curhat pada orang yang sudah kamu percaya, yang bisa memberikan pandangan-pandangan objektif. Kamu bisa curhat pada ayah/ibu, kakak/adik, atau teman. Dengarkan pendapat mereka. Jika pandangan mereka sama seperti yang kamu punya, mintalah dukungan mereka agar kamu yakin dengan pilihanmu, bertahan atau putus.
Bila Harus Putus…
Jika pilihanmu ternyata harus memutuskan pasangan, lakukanlah dengan benar. Jangan memutuskannya lewat telepon, sms, chatting, apalagi status sosial media. Temui dirinya, ajaklah berbicara dengan baik dan sopan. Jujurlah padanya kalau kamu sudah nggak nyaman lagi bersama dirinya, dan terangkan hal-hal yang membuatmu merasa nggak nyaman. Namun, jangan sampi memojokkan dirinya.
Putus memang menyakitkan, tetapi inilah pilihan yang terbaik untuk kamu dan dirinya.