Guys, siapa sih yang tidak miris ketika mendengar wanita yang kamu sukai berkata dia lebih suka berteman denganmu atau sekadar menganggapmu sahabatnya? Kamu ingin menggaet hatinya, tetapi kamu malah terjebak friendzone.
Alasan utama mengapa pria terjebak friendzone adalah wanita yang dia suka sudah terlalu nyaman menjadi temannya karena pria terlalu lama untuk mengajaknya berhubungan asmara. Jika kamu masih tetap pasif, berharap si dia akan menyukaimu begitu saja, harapanmu sia-sia. Kamu ingin menjadi pasangannya dan tidak mau terjebak friendzone? Lakukan usaha ini:
Berhenti Menjadi Sahabatnya
Sering kali pria terjebak friendzone karena mereka terlalu lama menjadi pria baik atau sahabat di mata wanita. Begitu ini terjadi, pria akan sulit untuk mengungkapkan perasaannya karena tidak ingin merusak persahabatan atau tidak mau si dia merasa tertekan. Untuk keluar dari friendzone, miliki kepercayaan diri untuk mengungkapkan perasaanmu kepada gebetan kalau kamu ingin menjadi lebih dari sekadar teman untuknya.
Tarik Ulur
Meskipun kamu selalu ingin bersamanya, tunjukkan kepadanya kamu tidak bisa selalu hadir untuknya. Inilah kunci untuk menarik perhatian si dia. Wanita cenderung menyukai pria yang agak misterius dengan dirimu yang tidak setiap hari menemaninya atau menghubunginya, karena mereka akan penasaran dan mencari tahu tentangmu. Jadi, jangan selalu mau lengket dengan si dia setiap hari, ya.
Jangan Needy
Salah satu alasan pria sering terjebak friendzone adalah mereka memperlihatkan diri pada wanita mereka amat sangat ingin memiliki pasangan. Jika pria sudah desperate dan galau berlebihan, wanita tidak akan tertarik padanya. Jika kamu masih berteman dengan si dia dan kamu masih bersikap needy, sikapmu akan menjengkelkannya dan membuatnya ilfeel denganmu. Oleh karena itu, jadilah pria yang percaya diri, keren, dan tenang. Tunjukkan padanya hidupmu penuh dengan warna agar dia makin tertarik.
Ajak Dia Kencan
Cara ini pasti sangat berat untuk dilakukan. Tetapi, bagaimana kamu bisa keluar dari friendzone kalau kamu masih takut untuk mengungkapkan perasaanmu padanya? Tidak perlu mengajaknya ke tempat yang romantis, ajak saja minum kopi atau makan siang berdua. Habiskan waktu berdua dengan si dia agar dia tahu kamu menyukainya. Cara ini tentu membutuhkan kesabaran agar dia mau membuka hatinya untukmu. Kamu juga harus menyiapkan mental jika dia menolak perasaanmu. Yang terpenting, si dia sudah tahu perasaanmu dan kamu pun bebas dari friendzone. Untuk menghindari kemungkinan ditolak, tunjukkan padanya kamu layak menjadi pasangannya dengan memberikan perhatian dan kualitas dirimu yang terbaik.