Tidak ada relationship yang bebas dari drama dan konflik. Tetapi, kalau kamu dan pasangan sama-sama dewasa, kalian pasti bisa menjauhi drama-drama bocah yang hanya dihadapi pasangan labil. Kalian bisa menjauhinya karena tahu drama tersebut buang-buang waktu dan energi.
Dalam Kelas Cinta, hubungan yang sukses butuh 5K: Komitmen, Kepercayaan, Komunikasi, Kompromi, dan Keintiman. Pasangan labil kekanakan yang mengabaikan kelima komposisi tersebut dijamin akan menghadapi 7 drama menyebalkan berikut ini.
1. Main Kode-Kodean
via Giphy
Ada saatnya kamu ingin pasangan lebih peka agar lebih memahami kamu tanpa harus banyak meminta, tetapi kalau keseringan, bisa berakibat fatal. Jika kamu tidak bisa mengungkapkan perasaanmu pada pasangan secara terbuka dan efektif, sebaiknya jangan miliki pasangan dulu. Miliki dulu kemampuan komunikasi yang cukup sebelum kamu terjun dalam relationship.
Baca juga:
Bagaimana Komunikasi Yang Baik?
2. Menjalani Hubungan Tanpa Status yang Jelas
via Giphy
Kamu kesal si dia masih menganggapmu teman biasa padahal interaksi kalian sudah seperti layaknya pasangan. Ingin rasanya kamu menuntut kejelasan dari si dia, tetapi kamu tidak sanggup atau dia tidak bisa memberikan apa yang kamu mau. Artinya kamu dan pasangan sama-sama plin-plan karena tidak bisa menentukan status hubungan kalian.
Segera angkat kaki jika kamu masih terjebak dalam ketidakjelasan. Pasangan dewasa tahu hubungan seperti apa yang mereka inginkan, dan tidak takut memperjuangkannya.
3. Memiliki Pasangan yang Sering Melirik Orang Lain
via Giphy
Sangat manusiawi sekali untuk tertarik pada orang lain meski sudah memiliki pasangan. Namun, kalau dia melakukannya berkali-kali sampai terang-terangan berkata orang lain lebih menarik daripada kamu? Tandanya kamu pacaran dengan pasangan bocah. Untuk apa pacaran dengan orang yang terus-terusan merendahkan harga diri dan menumpuk insecurity kamu?
Baca juga:
Meskipun Berpasangan, Pria Masih Suka Lirik Wanita Lain
4. Pasangan Pencemburu Berat
via Giphy
Cemburu tidak dapat dihindari siapa pun, tetapi kunci utamanya adalah cara kamu menghadapinya. Jika pasangan sering mengecek ponsel kamu, mengontrol dengan siapa kamu boleh bergaul, mengacak-acak media sosial tanpa seizin kamu, dan sering menuduhmu selingkuh, lebih baik akhiri hubungan daripada membiarkan dirimu terus dibebani kelabilan pasangan.
Baca juga:
5 Hal Penting Mengenai Cemburu
5. Malas Membuka Hati Untuk Pasangan
via Giphy
Salah satu bagian dari menjalani hubungan yang dewasa adalah kamu dan pasangan mau membuka hati dan pikiran untuk mencurahkan perasaan masing-masing. Menutup diri secara emosional mengakibatkan kamu sulit bahagia dan merusak hubungan. Kamu akan membuat pasangan bingung dan resah karena kamu enggan berterusterang akan perasaanmu padanya.
Baca juga:
Mengapa Orang Malas Ngobrol Dengan Anda?
6. Sikap Needy yang Berlebihan
via Giphy
Boleh saja manja pada pasangan, tetapi jangan sekali-kali bersikap needy. Awalnya sih terasa manis bagi pasangan, karena kamu hanya ingin dia buatmu saja. Lama-kelamaan, jadi terasa gerah juga karena kamu terus mencari-cari masalah untuk dapat perhatian dari pasangan. Tidak ada yang seksi jadi pasangan yang needy dan attention seeker, bukan?
7. Emosi Mudah Meledak-ledak Saat Bertengkar
via Giphy
Kalau semua konflik bisa diselesaikan dengan kepala dingin, kenapa harus pakai emosi? Coba hitung, berapa kali kamu berargumen dengan emosi yang tidak bisa dikontrol hingga mengakibatkan terjadi sesuatu yang disesali? Jika jawabannya sering, artinya kamu dan pasangan lebih mementingkan ego ketimbang berusaha menyelesaikan masalah. Itulah sebabnya, kelihaian dalam menyelesaikan masalah sangat dibutuhkan saat menjalani hubungan.
Kamu dan pasangan bisa belajar bagaimana mengatasi masalah hubungan dengan mengikuti Relationship Blueprint tanggal 5 Oktober 2019 nanti. Kamu bisa mendaftar melalui LINK di bawah:
Kamu selalu punya kuasa untuk memilih hubungan seperti apa yang ingin kamu jalani. Jika kamu yakin sudah lebih dewasa dan tidak lagi jadi pasangan labil, pasti kamu menghindari ketujuh drama di atas. Selalu pilih hubungan yang sehat, dewasa, dan cerdas bersama pasangan yang setara denganmu.