11 Kualitas Pria Idaman yang Ingin Dinikahi Wanita!

Home Articles 11 Kualitas Pria Idaman yang Ingin Dinikahi Wanita!
Share the knowledge!

Siapa yang tidak mau jadi pria idaman dengan kualitas tinggi?

Rasanya menjadi pria idaman wanita adalah salah satu aspirasi yang dikejar oleh para pria pada umumnya. Berbeda dari pria lain, pria idaman tidak perlu capek-capek mengejar atau pun ngarep pada wanita. Kamu sebagai pria hanya tinggal memilih dan fokus pada wanita dengan kualitas tinggi idaman kamu.

Namun, agar bisa menjadi pria yang diidamkan para wanita, kamu harus terlebih dulu tahu kualitas-kualitas pria idaman seperti apa yang wajib dimiliki. Tidak usah khawatir! Berikut ini adalah 11 kualitas pria idaman yang patut kamu aspirasikan dan ukir dalam dirimu seumur hidup.

1. Kualitas Pria Idaman Wajib Gentle!

yspfhvszsp2m629cw0mw_selfportraitvia Unsplash

Sebelum kamu memiliki kualitas positif lainnya, kamu harus tahu dulu cara memperlakukan orang lain dengan baik. Itulah sifat yang dimiliki pria gentle.

Dia menghormati semua orang tanpa memandang siapa orang tersebut. Dia juga dapat memahami perasaan orang lain sehingga dia nyaris tidak pernah bersikap kasar atau meninggikan suaranya.

Pria gentle bukanlah pria lemah, justru dia tahu dirinya sangat kuat sehingga dia tidak pernah menggunakan kekuatannya tersebut untuk menyakiti orang lain.

Karena itulah, dia memiliki wibawa atau karisma yang membuat para wanita tidak ragu menyerahkan hati mereka padanya.

2. Pintar

photo-1472958429627-9d45e2c7fb6cvia Unsplash

Apa gunanya memiliki wajah tampan kalau isi otakmu masih kosong?

Pria pintar tidak pernah menutup diri untuk terus belajar. Pikirannya terbuka untuk menerima informasi sebelum menyeleksinya dengan cermat.

Dia menghargai orang lain yang giat dan berusaha keras untuk meningkatkan kualitas dirinya.

Sering kali pria pintar dikagumi oleh para wanita karena kelihaiannya dalam menyelesaikan masalah dan kualitas pikirannya yang selalu dihargai semua orang.

3. Berani

photo-1473768961734-a7222f539688via Unsplash

Keberanian dalam diri pria tidak selalu berarti berani terjun dari ketinggian atau berenang di kedalaman samudera. Keberanian dapat terlihat dari caramu yang mau membuka diri mencoba hal-hal baru yang takut kamu lakukan sebelumnya.

Seperti menyapa dan mengajak berkenalan wanita yang selama ini kamu kagumi diam-diam, pindah ke pekerjaan baru ketika kamu sudah tidak nyaman dengan yang lama, atau meninggalkan pertemanan maupun hubungan yang tidak memberi dampak positif buatmu.

Selalu bermain aman tidak akan membantumu meraih impianmu, apalagi wanita idaman. Itulah sebabnya pria biasa saja mampu mendapatkan wanita berkualitas. Karena dia berani bermimpi dan berani berusaha untuk mewujudkannya.

4. Cerdas

photo-1467664631004-58beab1ece0dvia Unsplash

Pria cerdas tidak selalu sejenius pria pintar, namun kecerdasannya berasal dari kerja keras serta pengalaman dan perjalanan hidupnya yang membuat dirinya bijak. Selain itu, kepekaannya terhadap perasaan orang lain yang membuat dia berpotensi menjadi pria gentle.

Pria cerdas tahu betul semua kekurangan dan kelebihan dirinya, sehingga dia tidak malu-malu mengakui kesalahannya dan berbangga hati dengan keberhasilannya.

Para wanita selalu menyukai pria cerdas karena dia mampu mengurus dirinya dan memanajemen emosinya dengan baik yang membuat wanita yakin dia dapat dipercaya untuk menjalin hubungan yang dewasa.

5. Percaya Diri

photo-1463125384035-a9e582e4deebvia Unsplash

Pria insecure berpikir dia tidak bisa menjadi yang terbaik. Lain halnya dengan pria percaya diri. Dia sadar dirinya masih memiliki banyak kekurangan, namun dia lebih memilih untuk menonjolkan dan memaksimalkan kelebihannya.

Terlepas dari fisikmu yang keren atau tidak, kepercayaan diri membuat dirimu terlihat 100 kali lebih menarik jika kamu memilikinya.

Pria percaya dirilah yang tetap maju meski insecurity di dalam dirinya menyuruhnya mundur.

Oleh karena itulah, apabila kamu penasaran kenapa banyak pria yang kelihatannya biasa saja mampu berbahagia bersama wanita berkualitas, itu karena dia memiliki kepercayaan diri yang membuatnya terlihat lebih menonjol daripada kamu.

Kalau kamu merasa minder dan sudah berusaha menjadi percaya diri tapi hasilnya gak maksimal, kamu bisa belajar prinsip-prinsip orang yang percaya diri berikut latihan-latihan yang bisa kamu praktikkan setiap hari biar kamu menjadi sosok yang percaya diri seperti yang kamu mau.

KLIK LINK di bawah untuk mengintip rahasia jadi sosok percaya diri!

KITAB SAKTI PERCAYA DIRI

6. Responsif dan Bertanggungjawab

photo-1452980904795-dc36a4d90da4via Unsplash

Pria responsif adalah pria yang cepat tanggap dalam hal apapun. Dia tidak mudah menyerah atau menyalahkan orang lain ketika dihadapkan dalam situasi yang sulit.

Dalam melakukan sesuatu, dia tidak hanya memikirkan diri sendiri. Dia juga memikirkan konsekuensi yang akan dialami dirinya dan orang lain di sekitarnya.

Karena itulah, dia memiliki rasa tanggung jawab untuk memberikan kenyamanan dan keamanan pada wanita dan dapat memahami apa yang wanita inginkan melalui komunikasi yang jelas.

7. Visioner

photo-1470697672665-7f7e9660256bvia Unsplash

Pria visioner adalah pria yang selalu memandang ke depan. Dia unggul daripada pria lain karena selalu selangkah lebih maju.

Dia tidak pernah mempermasalahkan kesalahan atau kegagalan orang lain karena baginya, kedua hal itu adalah bekal pembelajaran untuk membangun masa depan yang cerah.

Dia menginspirasi orang lain untuk ikut maju bersamanya. Para wanita mengidamkan dia karena mereka yakin setiap langkah hidup visioner selalu terarah dan punya visi misi yang jelas.

8. Family-Oriented

Processed with VSCOcam with f2 presetvia Unsplash

Pria family-oriented adalah pria yang memiliki sifat kebapakan dalam dirinya.

Meskipun tidak semua pria family-oriented memiliki keluarga, dia mampu mengayomi orang lain, menyayangi orang tua dan saudaranya, dan dia rela melakukan banyak hal demi kebahagiaan orang yang dia sayangi.

Karena itulah, dia mampu menjaga dan menyayangi dirinya sendiri demi kebaikan dirinya dan orang lain. Para wanita yang menginginkan hubungan dengan komitmen penuh dan masa depan yang cerah bersama pasangannya pasti akan tertarik dengan pria family-oriented ini.

9. Tangguh dan Tegas

photo-1455719103652-8c015f564e2bvia Unsplash

Pria tangguh adalah pria ulet yang pantang menyerah meskipun dia terus dihadapkan dengan hal-hal sulit.

Meski dia tidak punya siapa pun untuk diandalkan, dia yakin pada dirinya sendiri dan terus berjuang menantang batasan dirinya.

Dirinya tumbuh menjadi pribadi yang tegas, disiplin, dan berintegritas. Dia akan mendorong orang lain termasuk pasangannya untuk menjadi yang terbaik seperti dirinya juga.

Wanita jatuh hati pada pria tangguh karena dia adalah pria yang tidak akan menyimpang dari prinsip yang dipegang teguh olehnya. Dia juga tanpa ragu mendukung pasangannya meraih ambisi serta mau membantunya bangkit kembali ketika jatuh dan putus asa.

10. Supel dan Pandai Berbicara

photo-1474648769191-c259809bcc00via Unsplash

Jangan salah, meski kelihatannya sepele, kualitas supel dan pandai berbicara dengan orang lain masih sangat sulit untuk dikuasai sebagian pria.

Dia rendah hati, sederhana, dan tidak ragu memuji kelebihan orang lain. Di saat sulit, dia tahu apa yang harus dia katakan untuk menceriakan suasana.

Sama seperti pria cerdas, dia dapat mengungkapkan apa yang dia pikirkan secara jujur tanpa menyinggung perasaan orang lain.

Nah, sudah dapat dimengerti alasan wanita menginginkan pria supel, bukan?

11. Stylish dan Menarik

photo-1456327102063-fb5054efe647via Unsplash

Guys, sekarang jangan malu-malu lagi untuk peduli dengan fisik dan penampilanmu. Karena wanita mana yang tidak tertarik pada pria yang gayanya stylish dan menarik? Tidak ada!

Apabila kamu sudah menarik dan memiliki kualitas-kualitas yang disebutkan di atas, wanita akan makin tidak berdaya di depanmu.

Lagipula, banyak wanita mengeluh sering bertemu pria tampan namun kepribadiannya kurang berkualitas. Maka dari itulah, ketika para wanita sudah menemukan kamu yang berkualitas tetapi juga berpenampilan menarik, mereka tidak akan berpaling pada pria mana pun!

Setelah membaca semua kualitas di atas, apa kamu masih berpikir mendapatkan wanita berkualitas masih di angan-angan yang tidak dapat kamu raih?

Jika ya, kamu wajib ikutLive Workshop Hitman System!

Selain membantumu meraih wanita idamanmu, kamu juga akan tahu caranya memiliki semua kualitas di atas lalu menonjolkannya di depan semua orang. Secara tatap muka dan pribadi (sendiri atau pun berkelompok), kamu akan diajari oleh para relationship coach Hitman System. Tidak hanya itu, kamu juga akan terjun langsung didampingi para coach untuk berkenalan dengan para wanita dan mencari gebetan baru!

Nah, tunggu apalagi? Segera daftar dan buang segala kekhawatiran dan insecurity kamu! Saatnya buktikan bahwa kamu bisa menjadi pria dengan segudang kualitas yang diidamkan wanita!

Share the knowledge!