Sosok Pria Idaman Wanita

Home Articles Sosok Pria Idaman Wanita
Share the knowledge!

Semua wanita pasti selalu mendambakan sosok pria sejati. Pria tampan dan keren tentunya menjadi sosok pria idaman bagi semua kaum hawa. Namun wanita  nggak hanya melihat dari segi fisik saja, tetapi juga menilai dari segi kepribadian. Pria dengan kepribadian pekerja keras dan bertanggung jawab tentu sangatlah menarik untuk dijadikan sebagai pasangan. Kalau begitu, sosok pria seperti apa yang di inginkan seorang wanita? Berikut ini adalah empat sosok pria idaman wanita.

Menghibur

Semua wanita tentu menyukai pria yang sangat menghibur atau bisa dibilang humoris. Wanita senang dengan pria humoris karena cenderung nggak membosankan.  Wanita juga akan merasa  lebih santai dalam menjalani suatu hubungan bersama dengan pria yang humoris.

Penuh Rasa Tanggung Jawab & Berprinsip

Rasa tanggung jawab sangatlah diperlukan dalam setiap hubungan Terutama bagi seorang pria, hal itu sudah menjadi sesuatu yang mutlak. Tentunya kamu sadar betul dengan hal tersebut. Wanita lebih menyukai pria berprinsip yang bisa memutuskan sesuatu dengan keyakinanya, serta berani mempertanggungjawabkan apa yang menjadi keputusannya.

Mempunyai Rasa Melindungi

Seorang pria akan selalu melindungi wanita yang dicintainya. Dia nggak akan berani menyakiti perasaan pasanganya, baik secara fisik maupun emosional. Dia pun selalu menginginkan  pasanganya agar merasa  aman saat berada di sisinya.

Mencintai Keluarganya

Seorang pria yang mencintai keluarganya, perasaannya akan lebih peka dan lebih peduli terhadap orang yang dicintainya. Hal itu menjadi nilai plus bagi wanita karena  dianggap sebagai sikap baik untuk mereka. Menurut wanita, pria yang bisa mencintai keluarganya sendiri dengan baik, juga bisa mencintai pasanganya.

Pekerja Keras

Wanita lebih menyukai pria yang bisa menghasilkan sesuatu dengan jerih payahnya sendiri dan mampu menghidupi dirinya secara mandiri, dibandingkan dengan pria yang hidup selalu dibayang-bayangi oleh orang lain (misalnya: masih bergantung pada orang tua). Wanita lebih menghargai pria ini, dan merasa bahwa pria tersebut adalah pasangan yang tepat untuknya.

Share the knowledge!