Duh, Pacar Sibuk Banget!

Home Articles Duh, Pacar Sibuk Banget!
Share the knowledge!

Punya pacar yang super duper sibuk? Mau ajak nge-date susah karena harus bersaing dengan setumpuk pekerjaan kantornya. Mau nonton film terbaru si dia sibuk anter orang tua arisan. Mau minta jemput si dia malah asyik futsal bareng teman-temannya. Duuuh, gregetan ya pasti rasanya punya pacar sibuk banget sampai-sampai kita merasa tersisihkan.

Pasti bawaannya ngomel melulu bahkan kita cemburu bukan lagi sama teman wanita pacar, kita bisa cemburu sama teman-teman prianya, cemburu sama pekerjaannya, bahkan cemburu sama keluarganya yang punya waktu lebih banyak bersama pacar kita dibandingkan dengan kita sendiri. Tapi, sebelum kamu ngomel-ngomel karena kesibukannya, coba pikir deh serius mereka sibuk cuma saat pacaran sama kalian? Biasanya, cowok sibuk itu memang sudah menjadi kebiasaannya, jauh sebelum kalian pacaran sama dia. Pas lagi PDKT apa iya kalian nggak sadar kalau mereka memiliki aktivitas yang super banyak? Atau jangan-jangan kalian mulai curiga mereka melakukan hal yang aneh-aneh di luar sana makanya saat ia benar-benar bekerja atau sedang melakukan aktivitas lain kamu selalu marah dan curiga? Ingat ladies, insyekur berlebihan malah merusak hubungan kalian.

Tapi sebenarnya, pacar sibuk banget bukan berarti mereka tak peduli sama kamu. Mereka akan menyempatkan waktu saat benar-benar kalian membutuhkan mereka. Makanya, jangan segan-segan untuk memnita tolong sama mereka jauh hari sebelumnya. Dan coba ingat, di sela-sela mereka futsal atau bermain game mereka pasti menyempatkan waktu untuk menghubungi kalian. Atau di sela-sela makan siang istirahat kantor, mereka kirim pesan teks untuk memberi perhatian kepada kamu. Kamu ingat ladies?

Oh, ya pada masa pacaran jangan pernah meminta waktu lebih bahkan jangan pernah meminta kalian adalah prioritas mereka. Sebagai cowok, mereka memiliki banyak tujuan hidup yang ingin dicapai—begitu juga dengan kalian kan? Bagaimana jika salah satu tujuan hidupnya adalah bersama kamu? Dan mereka sedang berusaha agar bisa bersama kalian suatu hari nanti.

Selama masih status pacaran, kalian bukan prioritas bagi lelaki. Keluarga masih menjadi prioritas paling utama. Jadi, ya jangan marah saat mereka membatalkan janji saat harus mengantar orang tuanya. Begitu juga masalah teman. Bayangkan deh, pekerjaan mereka yang menumpuk pasti akan membuat mereka lebih rileks saat bersama teman-temannya. Jika pacarmu lebih sering menghabiskan waktu bersama teman daripada kamu, cobalah bertanya ada urusan apa? Karena tak menutup kemungkinan ia memiliki pekerjaan sampingan bersama teman-temannya.

Jika ya, maka kamu harus mendukungnya, bukan malah marah saat ia tak memiliki banyak waktu. Kalau kamu selalu marah yang ada mereka akan tambah senang menghabiskan waktu bersama temannya. Iya, karena setelah capek aktivitas seharian mereka harus berhadapan dengan tuntutan kalian ini dan itu, yang ada mereka akan jadi stress dan bisa saja meninggalkan kamu.

Mungkin juga kamu berpikir bahwa sibuknya mereka membuat kamu kurang dapat perhatian. But, perhatian seperti apa sih yang kalian inginkan? Diingatkan makan, kalian bisa makan sendiri tanpa harus diingatkan, kan? Minta antar jemput, duh kalian bukan lagi anak TK—dan ingat bahwa pacarmu bukan supir yang harus antar ke sana ke sini.

Kalian sebagai wanita pasti punya perasaan yang akan tahu jika pacar macam-macam kan? Selama yakin bahwa si dia nggak macam-macam maka jangan komplain jika ia terlalu sibuk. Dukung seluruh aktivitasnya karena itu akan berdampak baik pada hubungan kalian. Kalian juga jangan terlalu sering menghubunginya karena pasti tak akan sering juga dapat balasan. Yang bisa kamu lakukan adalah mendukung dan memastikan bahwa dia baik-baik aja. Dengan seperti itulah, kualitas kalian sebagai wanita sudah sangat baik.

Cara paling ampuh dalam menghadapi pacar sibuk adalah membalasnya dengan kesibukan kalian. Membalas di sini bukan berarti jelek ya ladies. Membalas di sini adalah kamu juga sama-sama sibuk sehingga tak perlu menghubunginya setiap saat. Bersikaplah dewasa bahwa hidup tak melulu tentang kamu dan dia. Tak cuma dia, kamu juga punya tujuan hidup kan? Maka berusahalah seperti ia yang juga sedang berjuang meraih semua tujuannya. Tapi ingat ya bahwa kamu dan dia juga harus tetap saling berkomunikasi karena itu salah satu hal penting dalam sebuah hubungan.

Nah, sebelumnya pastikan dulu bahwa kamu dan si dia memang memiliki hubungan yang serius. Pria sibuk karena pekerjaan itu sangat baik lho ladies karena ia memastikan bahwa keluarganya tak akan hidup susah. Kalau kamu nggak suka atau nggak cocok dengan pria sibuk lalu berminat untuk meninggalkan karena kesibukannya, sepertinya kamu memang nggak cocok dengan pria baik seperti dia. Dan itu artinya kamu bisa mencari yang lain.

Share the knowledge!