Jangan Menabung Bareng Pacar Kalau Belum Baca Ini!

Home Articles Jangan Menabung Bareng Pacar Kalau Belum Baca Ini!
Share the knowledge!

Tidak sedikit orang yang menabung bareng pasangannya. Tujuan menabungnya bermacam-macam: untuk beli rumah, beli mobil, untuk modal usaha, untuk modal pindah negara, atau yang paling sering adalah untuk biaya menikah. Menabung bareng sama pacar/pasangan memang terdengar sebagai ide yang bagus. Kenyataannya, itu bisa menciptakan masalah berkepanjangan jika Anda tidak berpikir kemungkinan-kemungkinan yang bisa terjadi di masa depan.

Begini, pada umumnya banyak orang yang tidak disiplin dalam hal keuangan. Mereka sendiri sulit mengatur keuangan karena tidak sanggup menahan diri untuk berbelanja hal-hal yang tidak perlu, sulit menentukan pilihan mana yang lebih penting dari yang lain, dan sebagainya. Misalnya: niatnya ingin menabung Rp1.000.000 setiap bulan, tapi kenyataannya hanya sanggup menabung Rp200.000 karena uangnya dipakai untuk membeli game terbaru. Bisa juga niatnya mau menyisihkan Rp10.000 setiap hari, tapi kenyataannya tidak ada yang ditabung karena setiap hari uangnya habis untuk mencoba berbagai macam jajanan baru.

Pasangan atau Anda sendiri mungkin salah satu dari orang yang tidak disiplin tersebut. Kalau diri sendiri saja sulit disiplin mengatur keuangan, bagaimana mau mengatur dan menabung bareng sama pacar?

Yang terjadi adalah niat hanya tinggal niat semata tanpa ada tindakan, kalaupun ada tindakan paling hanya berjalan sebentar saja. Barangkali lancar menabung di bulan-bulan pertama, tapi kemudian salah satu pihak yang tidak disiplin mulai mengurangi jumlah uang yang mau ditabung atau malah berhenti dengan berbagai macam alasan.   

Jika itu terjadi, maka investasi dalam hubungan jadi berat sebelah. Yang rutin menabung merasa pasangannya malas-malasan menggapai tujuan berdua, sementara yang berhenti menabung merasa pasangannya harus mengerti bahwa ada kebutuhan lain yang lebih penting dari menabung untuk berdua. Kedua pikiran yang saling bergesekan ini tak ayal lagi membuat perpecahan dalam hubungan.

Baca juga:
Dia Cuek Meski Anda Banyak Berkorban?

Si A yang rutin menabung akan menanyakan si B kenapa ia mengurangi atau berhenti menabung. B beralasan kalau adiknya sedang butuh uang untuk masuk perguruan tinggi dan berjanji akan menabung lagi saat urusan adiknya selesai. A memaklumi alasan B dan terus menabung sembari menunggu B bisa menabung lagi. Ternyata B lagi-lagi tidak menabung meski urusan adiknya beres, kali ini alasannya karena sepeda motornya rusak jadi ia harus menabung untuk membeli sepeda motor baru. Begitu terus berbulan-bulan dengan alasan yang berbeda sampai akhirnya si A merasa B memang sudah lupa dengan tujuan mereka menabung.

Itu baru satu dari sekian banyak kemungkinan masalah yang terjadi saat menabung bareng pacar. Masalah lainnya bagaimana? Banyak yang jauh lebih rumit lagi! Ini akan membuat Anda berpikir seribu kali saat mau menabung bareng pacar.

Lalu bagaimana jika Anda sudah terlanjur menabung bareng pacar? Jawabannya bisa Anda temukan di video atas. Topik ini sangat penting untuk Anda pelajari agar terhindar dari konflik-konflik yang bisa saja muncul karena menabung bareng pacar. Kalaupun sekarang Anda sama sekali tidak berniat menabung bersama, tidak menutup kemungkinan niat itu akan muncul di masa depan. Setidaknya sekarang punya pegangan untuk mencegah hal-hal buruk itu terjadi.

Video di atas diambil dari video KC STAR yang berjudul “Cara Mengatur Keuangan Dalam Hubungan PDKT/Pacaran.” Jika Anda ingin tahu materi selengkapnya, Anda bisa mendapatkannya di KC STAR yang merupakan online course terlengkap yang memembahas masalah percintaan mulai dari fase PDKT, pacaran, pernikahan, sampai ke putus cinta dan perceraian. Anda bisa mendapatkan KC STAR lewat LINK di bawah:

KC STAR

Salam revolusi cinta

Referensi:
[1] Jangan Nabung Bareng Sama Pacar Kalo Belum Nonton Video Ini

Share the knowledge!