Trust Issue adalah Bibit Masalah. Wajib Dicek Sekarang!

Home Articles Trust Issue adalah Bibit Masalah. Wajib Dicek Sekarang!
Share the knowledge!

Trust issue adalah masalah kepercayaan. Yang dimaksud persisnya adalah kurangnya rasa percaya terhadap orang lain, terutama kekasih. Mereka akan selalu berpikir kekasih mereka selingkuh di belakang. Begitu pula curiga bahwa orang lain sedang menyusun rencana buruk terhadap mereka.

Pada intinya, ini adalah masalah pribadi seseorang yang memperburuk hubungan dia dengan siapa pun. Tentunya orang dalam kondisi ini belum siap untuk berhubungan baik dengan orang lain.

Kenapa Orang Bisa Kena Trust Issue?

Faktor trust issue adalah trauma dari kecil

Ada banyak hal yang menyebabkan terjadinya trust issue. Misalnya trauma akan hubungan masa lalu yang tidak berjalan baik. Bisa disebabkan dari perlakuan buruk terhadap dirinya dalam keluarga. Bisa juga karena dia punya pengalaman pahit dalam pergaulan, misalnya dikucilkan atau menjadi korban bully.

Kejadian-kejadian itu mungkin sangat melukai hatinya sehingga dia belajar untuk tidak percaya lagi pada orang lain.

Ada 4 alasan kenapa kamu sebaiknya tidak berhubungan dengan orang-orang yang punya masalah ini.

1. Trust Issue adalah Pangkal Abuse

trust issue

Anda harus berhati-hati terhadap kemungkinan terjadinya kekerasan dari mereka. Apabila dia seorang yang abusif, dia tidak hanya akan menuduh kamu, tapi juga melakukan kekerasan terhadapmu.

Hal ini disebabkan karena orang yang punya trust issue tidak bisa mengendalikan diri saat mengalami kekecewaan. Mereka menjadi baper saat menghadapi pengalaman yang menyakitkan.

Rasa insecurity juga membuat mereka jadi mudah menyalahkan orang lain. Mereka sulit untuk menyadari bahwa diri mereka juga punya andil dalam peristiwa buruk tersebut.


Baca Artikel Lain:


2. Yang Menyedihkan Tentang Pengkhianatan Adalah Hal Itu Tidak Datang Dari Musuh Kamu

trust issue

Trust issue membuat seseorang jadi sulit percaya bahwa kamu tidak akan menyakitinya.

Pikirannya selalu dipenuhi dengan kecurigaan bahwa kamu akan berselingkuh terus menerus. Itulah sebabnya mereka juga akan melakukannya padamu, bahkan walau kamu jelas tidak berselingkuh sekalipun.

3. Kepercayaan Bagaikan Kertas; Sekali Lusuh Takkan Dapat Kembali Seperti Semula

trust issue

Perselingkuhan adalah salah satu faktor yang bisa menimbulkan trust issue. Kalau pacarmu punya mantan yang berselingkuh—dan dia belum move on—dia akan selalu percaya bahwa kamu akan memperlakukan dia seperti mantannya.

Pengalaman buruk yang telah berlalu itu selalu terbayang dalam kepalanya dan dia memproyeksikannya padamu. Itu sebabnya pacarmu yang punya masalah kepercayaan ini terlalu posesif dan clingy. Kecemasan membuatnya terus bergelantungan padamu.

Semakin dilayani, cekikannya semakin kuat. Bila tidak diladeni, kecemasannya semakin membesar.


Baca Artikel Lain:


4. “Kepercayaan membutuhkan tahunan untuk terbentuk, hancur dalam hitungan detik, dan seumur hidup untuk kembali terbentuk.”

Kepercayaan perlu dibentuk selama bertahun-tahun

Hubungan yang baik adalah hubungan berlandaskan rasa percaya dan hormat. Cinta tanpa kedua hal mendasar itu hanya akan berakibat buruk bagimu dan dirinya sendiri.

Trust issue seringkali muncul setelah terjadi pengkhianatan. Pada saat kita mempercayai seseorang, kita membiarkan orang itu memasuki area kerapuhan kita. Apabila wewenang itu disalah gunakan, maka area tersebut sudah dirusak.

Apa Trust Issue Bisa Sembuh?

Memang bisa disembuhkan. Tapi itu sungguh memerlukan banyak niat, energi dan waktu. Kamu sendiri juga bisa ikut terluka dalam proses penyembuhan itu. 

Tidak ada gunanya bertahan dalam hubungan bersama pasangan dengan trust issue karena kamu mencintainya. Karena kecemasan dan insecuritynya lambat laun juga akan melunturkan cintamu kepadanya. Pada saat itu terjadi, konflik yang meledak di antara kalian hanya akan menghancurkan segalanya.

Cinta yang seharusnya membangun, kini malah jadi menghancurkan.

Disamping itu, kamu tidak akan bisa memaksa orang lain untuk berubah bila dia tidak berniat untuk melakukannya. Maka dari itu, orang dengan trust issue sebaiknya dihindari dulu.

Biarkan mereka menyelesaikan masalah pribadi tersebut. Baru setelah sembuh, mereka siap untuk kembali menjalin hubungan sosial.

Jika kamu sudah terlanjur menikah dengannya, maka satu-satunya yang bisa kamu lakukan adalah membantunya keluar dari masalah itu. Ajak dia belajar di online course Smart Conflict Resolution.

Di sini Coach Lex DePraxis akan memberitahu langkah-langkah mengatasi setiap masalah hubungan dan malah menjadikannya perekat hubungan kalian.

Biarkan Coach Lex DePraxis membantu kalian dengan KLIK LINK di bawah:

SMART CONFLICT RESOLUTION

Pelajari masalahnya secepat mungkin sebelum semakin membesar.

Share the knowledge!