5 Alasan Jodoh Harus Dicari, Bukan Ditunggu Apalagi Didoakan

Home Articles 5 Alasan Jodoh Harus Dicari, Bukan Ditunggu Apalagi Didoakan
Share the knowledge!

Menemukan jodoh sejatimu adalah salah satu momen yang paling kamu tunggu-tunggu dalam kehidupanmu. Pasti mendebarkan rasanya bertemu sosok yang selama ini ditakdirkan menjadi pasanganmu seumur hidup, tempatmu berbagi suka duka hingga akhir hayat nanti.

Meski jodohmu sudah ditakdirkan, kamu tidak boleh berpangkutangan saja. Inilah yang membuat orang malas belajar tentang cinta, karena mereka berpikir jika sudah berjodoh, pasti segalanya akan berjalan lancar tanpa usaha.

Padahal itu tidak benar. Tidak ada hubungan yang sempurna, meskipun kamu menjalaninya dengan jodohmu suatu hari nanti. Berikut ini adalah alasan kamu tetap harus mencari jodoh kamu, bukannya berpangkutangan dan pasrah saja pada takdir.

1. Ketika Kamu Memiliki Persamaan Dengan Gebetan, Kamu Tidak Langsung Berasumsi Dia Jodoh Sejati Kamu

giphy
via Giphy

Banyak orang yang buru-buru berasumsi gebetannya adalah jodohnya karena mereka memiliki beberapa atau banyak persamaan diri. Padahal secara ilmiah, kamu dan dia tidak akan bisa punya persamaan dalam segala hal. Gara-gara terlalu percaya jodohmu adalah orang yang memiliki banyak persamaan denganmu, kamu jadi membuang pasangan yang menunjukkan secuil perbedaan denganmu.

Persamaan dan selera mendukung kompabilitas pasangan, tetapi tidak bisa menjamin dialah jodoh sejatimu.

2. Ketika Terjadi Konflik Dalam Hubungan, Kamu Akan Berusaha Mencari Solusinya Ketimbang Memutuskan Pasangan

giphy (4)
via Giphy

Pernahkah kamu memiliki pasangan yang tidak ragu memutuskan hubungan saat kalian mengalami konflik? Ketika ditanya kenapa, dia hanya menjawab, “Kita udah nggak cocok lagi,” padahal kalian belum mencoba mencari penyelesaian masalahnya.

Itulah akibatnya saat kamu berpasangan dengan orang yang malas memperjuangkan hubungannya dan menyerahkan semuanya pada takdir. Jika kamu tidak berpangku tangan saja, kamu akan sadar hubungan yang sukses bukan disebabkan oleh faktor jodoh saja, tetapi juga kemauan untuk berusaha keras mencari penyelesaian masalah secara maksimal.

3. Kamu Memilih Pasangan Karena Pilihanmu, Bukan Karena Takdir yang Menentukan

giphy (3)
via Giphy

Seharusnya kamu memilih pasangan karena dia sesuai kriteriamu dan kompatibel dengan segala kelebihan dan kekuranganmu, bukan karena takdir yang menentukan. Jika kamu mau berjuang, kamu akan memiliki hubungan yang didasari kepercayaan, kejujuran, kesetiaan, dan kenyamanan yang menghasilkan cinta mendalam. Jika kamu asal memilih dengan alasan takdir yang menentukan, siap-siap saja kecewa ketika suatu hari nanti hubungan menemui konflik yang tidak sesuai ekspektasimu.

4. Kamu Akan Paham Hubungan yang Sukses Membutuhkan Proses yang Panjang dan Tidak Terjadi Begitu Saja

source
via Giphy

Jangan percaya pada film drama atau sinetron yang berkata cinta sejati terjadi dalam waktu singkat dan segalanya akan dipermudah. Untuk memiliki cinta sejati, kamu harus mau meluangkan waktu untuk mengenal pasangan lebih baik seiring waktu berjalan. Kamu butuh proses untuk menyesuaikan diri dengan semua kekurangan dan kelebihan pasangan.

Inilah sebabnya banyak pasangan nekat menikah dalam waktu singkat karena beranggapan kalau sudah jodoh, pasti semuanya berjalan lancar tanpa proses.

5. Setelah Kamu Bertemu Jodohmu, Kamu Tidak Akan Menggantungkan Kebahagiaanmu Padanya

giphy (2)
via Giphy

Memiliki pasangan memang membuatmu tidak perlu memikul beban hidup sendirian, namun kamu tetap tidak boleh menggantungkan kebahagiaanmu pada pasangan. Bertemu dengan jodohmu tetap tidak bisa menjamin semua urusan hidupmu akan lebih mudah. Kamu wajib berjanji untuk tetap menyayangi diri sendiri meski kamu sudah bertemu jodohmu.

Kesimpulannya, jika si dia jodohmu yang terbaik, berarti kamu harus memberikan usahamu yang terbaik juga, bukan? Berarti dalam pencarianmu serta usahamu dalam menyayangi si dia, kamu tetap harus melakukan yang terbaik, dong!

Share the knowledge!