Untuk menarik perhatian gebetan, rasanya tidak ada yang tidak bakal kamu lakukan. Dari membuat dirimu semenarik mungkin di mata dia hingga melakukan segala cara dari yang konyol, berbahaya, bahkan memalukan buat kamu. Kenapa bisa begitu, ya?
Karena kamu sering kali lupa bahwa kamu justru terlihat menarik dengan menjadi diri kamu sendiri. Dan sayangnya, menjadi diri sendiri malah kurang cukup untuk menarik perhatian gebetan. Itulah sebabnya, kamu jadi mudah insecure, baper, dan ngarep pada gebetan. Berikut ini adalah beberapa usaha sia-sia yang kamu lakukan untuk menarik perhatian gebetan, tetapi malah bikin dia menjauh darimu!
1. Berpenampilan Secara Berlebihan
via Stocksnap
Tampil menarik itu perlu, tetapi tidak usah berlebihan. Kamu tidak perlu berdandan secara menor saat kencan, atau pun mengenakan baju yang sangat mencolok agar dianggap menarik oleh si dia. Sikap berlebihan ini dikarenakan kamu berpenampilan menarik demi memuaskan gebetan, bukannya menyenangkan diri kamu sendiri.
Saat kamu berpenampilan menarik untuk diri sendiri, kamu akan tahu apa saja mana yang cocok dan yang tidak cocok buatmu. Sehingga kamu akan menjadi sosok yang terbaik untuk diri sendiri dan gebetan akan menerimamu apa adanya.
2. Ikut Menyukai Minat Gebetan Agar Dianggap Keren Olehnya
via Stocksnap
Pernah tidak kamu melakukan sesuatu yang membuatmu benci diri sendiri demi gebetan? Misalnya, karena gebetan suka musik rock, tiba-tiba kamu mengubah penampilan kamu ala rocker dan ikut-ikutan mendengarkan musik kesukaan dia untuk menarik perhatian gebetan. Tidak masalah jika kamu sama-sama menyukai musik rock, tetapi jangan sampai kamu memalsukan diri agar bisa dianggap keren olehnya.
3. Merendahkan Diri Agar Gebetan Menyukai Kamu
via Stocksnap
Apakah kamu termasuk orang yang sengaja merendahkan dirinya di depan gebetan agar dia tidak merasa terintimidasi olehmu? Jika ya, hentikan sikapmu itu. Merendahkan dirimu sendiri tidak akan pernah membuatmu terlihat lebih menarik, sebaliknya, justru kamu kelihatan rendahan. Selain merendahkan diri sendiri, kamu juga merendahkan si dia karena menurutmu dia tidak akan bisa menerima kamu apa adanya.
4. Melakukan Diet atau Olahraga yang Terlalu Ketat Demi Gebetan
via Stocksnap
Media massa sering kali menyuruh kita untuk menambah atau mengurangi berat badan sedrastis mungkin agar kita terlihat lebih menarik di mata si dia. Diet dan berolahraga memang bagus untuk dilakukan selama demi kesehatan dan kepuasan diri sendiri. Namun, kalau kamu melakukannya karena terobsesi menjadi lebih menarik demi gebetan, tandanya kamu tidak menyayangi diri sendiri.
5. Bersikap Kasar dan Sarkastik di Depan Orang Lain
via Stocksnap
Kita semua pernah melakukannya, kok. Kamu menertawai orang lain karena penampilan atau sikapnya. Terkadang kamu melakukannya untuk menceriakan suasana, namun sering kali kamu melakukannya agar kamu merasa lebih baik daripada orang lain. Ketika kamu menertawai gebetan demi mendapat perhatian darinya, hilang sudah rasa simpati si dia terhadapmu. Dia pasti menginginkan pasangan yang membuatnya nyaman, bukannya yang selama ini menertawainya.
6. Bersikap Percaya Diri Secara BerlebihanĀ Demi Menarik Perhatian Gebetan
via Stocksnap
Percaya diri itu seksi, dan ada kalanya kamu harus pura-pura percaya diri dulu sampai kamu benar-benar nyaman dengan diri sendiri. Namun, percaya diri yang berlebihan dapat bikin gebetan ilfeel karena kamu berusaha terlalu keras menyenangkan si dia. Kamu juga menipu diri sendiri dengan menutupi kekurangan kamu tanpa perbaikan berarti.
Kesimpulannya, apapun yang berlebihan tidaklah baik buatmu. Selalu temukan cara untuk meningkatkan kualitas diri dan kepercayaan dirimu secara wajar agar kamu tidak perlu menipu diri sendiri demi menarik perhatian gebetan!