Kamu yakin seyakin-yakinnya bahwa kamu adalah pria baik, romantis, lucu, dan punya segudang kualitas keren lainnya, tetapi kenapa wanita masih terus menjauh darimu, ya? Apa sih kesalahanmu terhadap mereka sampai tidak ada satu pun wanita betah denganmu?
Terlepas dari kualitas dirimu yang segudang, itu tidak akan cukup kalau pembawaan dirimu masih kurang oke, Guys. Tenang saja, kamu tidak perlu mengubah dirimu secara drastis untuk mengatasi masalah ini. Cukup ketahui saja 11 sikap yang bikin wanita malas mendekat padamu serta penyelesaiannya!
1. Kamu Sering Bersikap Negatif Tentang Apapun
via Unsplash
Coba pikir, kalau kamu melihat wanita yang sering berpikiran negatif, galau, dan malas mendengar kata-kata positif dari orang lain, apa reaksimu? Pasti kamu menjauh, bukan? Itulah yang para wanita pikirkan saat melihatmu yang bersikap galau, insecure, dan hampir tidak pernah berpikiran positif.
Mulailah belajar untuk tidak membawa-bawa masalahmu di depan orang yang tidak ada sangkut-pautnya. Junjung tinggi sikap positif apabila kamu masih ingin disukai dan diincar banyak wanita berkualitas.
2. Kamu Jarang Tersenyum di Depan Siapa Saja
via Unsplash
Tahu tidak, kesan pertama yang sering dinilai orang lain darimu adalah ekspresi wajahmu. Suka tidak suka, orang lain akan tetap menilaimu dari penampilan luarmu saat pertama kali berkenalan denganmu. Bayangkan kalau wajahmu masam dan tidak menunjukkan aura positif, wanita mana yang mau dekat denganmu? Tidak usah pikirkan wajahmu tampan atau tidak, tebar pesonamu dengan senyum. Senyuman positif akan menarik perhatian orang positif.
3. Saat Bersama Orang Lain, Kamu Selalu Sibuk Dengan Ponselmu
via Unsplash
Terlalu sibuk dengan ponselmu dapat memberi isyarat pada si dia kamu tidak bisa diajak berinteraksi dengannya. Kalau kelihatannya ponsel kamu jauh lebih menarik daripada orang yang sedang bersamamu, kenapa kamu capek-capek menghabiskan waktu dengan mereka? Kecuali ada hal penting atau darurat, simpan saja ponselmu saat berbicara dengan orang lain.
4. Kamu Tidak Pernah Membagi Ceritamu Pada Si Dia
via Unsplash
Mungkin kamu beralasan kehidupanmu tidak semenarik si dia atau kamu tidak mau si dia ilfeel dengan ceritamu. Namun, dia akan menganggapmu sombong, tertutup, dan berpikir dia tidak layak mendengarkan ceritamu. Apabila kasusnya kamu benar-benar tidak tahu apa yang harus diucapkan, sebaiknya kamu siapkan beberapa bahan cerita sebelum kamu bertemu si dia. Jadi, ketika kamu kelu, setidaknya kamu sudah menyimpan beberapa topik untuk dibicarakan.
5. Kamu Sering Menyilangkan Tangan di Dada
via Unsplash
Bahasa tubuh bisa memiliki banyak arti, Guys. Jangan sampai si dia menyalahartikan bahasa tubuhmu. Menyilangkan tangan di dada dapat berarti kamu bersikap defensif atau tidak ingin mendekat dengan si dia. Lain kali, apabila kamu masih heran kenapa tidak ada wanita yang mau mendekat padahal mereka ada sekelilingmu, coba cek tanganmu. Pastikan kamu memiliki gestur terbuka di depan orang lain!
6. Kamu Selalu Kelihatan Bosan di Depan Si Dia
via Unsplash
Apabila kamu menganggap acara sosial yang kamu hadiri membosankan, kamu juga akan terlihat membosankan di mata orang lain yang melihatmu. Tidak heran jika mereka merasa kesulitan mendekatimu. Bagaimana bisa wanita menyambutmu dengan ramah dan terbuka kalau kamu sendiri tidak bersikap seperti itu juga? Nikmati saja momen yang ada di depan mata, siapa tahu ada wanita idaman menanti tidak jauh darimu.
7. Kamu Lebih Suka Bepergian Dengan Geng Kamu
via Unsplash
Tidak salah sih, kalau kamu senang berkumpul dan jalan-jalan dengan teman satu geng kamu. Namun, kalau terlalu sering kamu lakukan, para wanita jadi merasa kesulitan mendekatimu. Menurut Forbes, jika kamu bepergian secara berkelompok, orang lain akan merasa terintimidasi dan malas mendekati kamu. Akan tetapi, pergi berdua saja dengan temanmu juga memberikan efek yang sama, lho! Cara yang terbaik untuk didekati adalah pergi bertiga dalam satu kelompok.
8. Kamu Punya Masalah Kepercayaan Diri
via Unsplash
Ini sudah jelas, karena semua orang tahu insecurity dan ketidakpercayaan diri membuat siapa saja, termasuk wanita, malas mendekat. Kalau kamu berpikir dengan menganggap diri kamu kurang keren, kurang pintar, dan kurang menarik dapat menarik simpati wanita, kamu salah besar. Efeknya justru sebaliknya. Daripada sibuk memikirkan kekurangan dirimu, lebih baik fokus pada kelebihanmu dan tunjukkanlah pada si dia.
9. Kamu Sengaja Menghindari Kontak Mata
via Unsplash
Salah satu bahasa tubuh lainnya yang membuat kamu sulit didekati adalah menghindari kontak mata. Penting sekali buatmu untuk menatap mata si dia selagi kalian berbicara. Selain menunjukkan kepercayaan diri kamu, kamu juga menunjukkan padanya bahwa kamu tertarik dan ingin menciptakan koneksi dengannya. Meski kamu masih suka canggung, tatap matanya saja meskipun hanya beberapa detik.
10. Kamu Lebih Banyak Diam dan Malas Berbicara
via Unsplash
Katanya sih, kamu lebih suka mendengarkan si dia. Namun, ada kalanya kamu harus bersuara juga karena jika tidak, si dia juga akan menganggapmu tidak tertarik padanya. Siapkan saja beberapa pertanyaan yang bisa kamu ajukan sebelum kamu bertemu dengannya. Dengan begitu, kamu bisa menutupi kecanggunganmu sekaligus membuat si dia nyaman dengan menunjukkan ketertarikanmu padanya.
11. Kamu Malas Menertawakan Diri Sendiri
via Unsplash
Ada kalanya si dia mencoba bercanda denganmu, tetapi karena kamunya yang terlalu sensitif, kamu jadi tersinggung dan gampang marah. Padahal, menertawakan diri sendiri adalah cara untuk menunjukkan keterbukaanmu dan meningkatkan kadar ketertarikanmu. Sikap yang gampang baper dapat membuat si dia merasa harus lebih berhati-hati denganmu saat berbicara. Lagipula, kamu bukan orang sempurna, kok. Saat kamu melakukan kesalahan kecil di depan dia seperti salah bicara, tidak sengaja menumpahkan minuman, atau tersandung, tertawakan saja dirimu daripada membiarkan kesalahan tersebut membebani pikiranmu.
Setelah misteri terjawab, kamu pasti ingin tahu bagaimana cara untuk tidak lagi bersikap seperti itu di depan wanita pujaanmu. Kamu pun penasaran, sikap pria sejati seperti apa yang bisa memancing perhatian banyak wanita di sekeliling kamu?
Tidak usah pusing lagi, ikuti saja pelatihan online >>>>>(klik!)Hitman System Online Training(klik!)<<<<< yang akan memberimu pelajaran melalui video setiap hari selama satu tahun penuh!! Selama satu tahun itu, kamu tidak hanya belajar menarik perhatian wanita, kamu juga akan lahir kembali menjadi seorang pria sejati yang gentle! Bonus e-book gratis menanti kamu pula! Makanya, buruan daftar sekarang juga! Tidak pernah ada kata terlambat untuk belajar, Guys!