Apakah Arti Kecantikan?

Home Articles Apakah Arti Kecantikan?
Share the knowledge!

Apakah itu kecantikan? Aku sering mempertanyakan hal ini kepada diriku. Aku selalu berpikir mengenai arti kata ini setiap kali melihat figur wanita yang berbeda-beda. Apakah tipe wanita yang ideal bagi pria? Apakah yang diinginkan oleh seorang pria terhadap kita? Pertanyaan ini selalu berputar-putar di kepalaku.

Akhirnya, aku menemukan jawabannya. Kecantikan itu dimulai dari diri kita sendiri, ladies. Menghargai apapun yang ada pada diri kita — baik kekurangan maupun kelebihan. Kita harus mencintai setiap inchi dari kita. Jika kamu sendiri membenci apa yang kamu lihat dan berusaha untuk menghindar atas apa yang kamu miliki, apalagi orang lain.

Rantai kebencian itu akan menggerogoti dirimu dalam bergaul dan dalam mencintai kehidupanmu. Kebencian itu dapat disamakan seperti penyakit dan tidak ada yang dapat menyembuhkannya, selain dirimu sendiri. Kamu harus mulai belajar menyayangi dirimu — setiap inchi dari ujung rambut hingga ujung kaki. Kalau kamu obesitas, kamu harus akui kalau kamu memang obesitas dan akan berusaha untuk merubah dirimu sendiri menjadi lebih baik.

Kalau kamu memiliki suatu bentuk fisik yang kamu pandang miris (seperti bentuk hidung), kamu dapat mengubah perspektif pandanganmu. Sebagai contoh, aku pernah dikatakan tidak menawan dan mirip lelaki karena perawakanku seperti ayahku. Aku mengubah pandangan mereka dengan membuktikan kalau aku memang berperawakan seperti ayahku, tetapi hal itu tidak berarti aku tidak dapat bersifat dan berpenampilan feminin.

Jangan tertelan oleh ucapan orang lain! Kalau kamu dikatakan gendut, kamu coba periksa dirimu. Kalau ya, apakah kamu ingin tetap seperti itu? Ingatlah! Semua bermula dari pemikiranmu, bukan dari ucapan orang lain. Kalau kamu terus mendengarkan perkataan orang lain, kamu hanya akan terlarut dalam penilaian orang dan kehilangan esensi dirimu sendiri.

Kamu itu cantik, tetapi malas untuk mengakuinya setiap saat. Padahal kecantikan bermula dari penghargaan atas diri sendiri.

Mengenai tipe ideal para pria dan apa yang diinginkan oleh mereka — aku hanya dapat mengatakan bahwa tipe ideal yang pria inginkan adalah wanita yang menarik, supel, percaya diri dan sehat. Secara fisik, kata yang terpenting adalah sehat dan menarik. Kalau kamu ingin menarik, maka buatlah dirimu menarik. Kalau kamu ingin sehat, jangan diet ketat dan berharap untuk memiliki badan para model di majalah wanita. Mereka sudah termasuk underweight alias sudah tidak sehat. (Note: Kate Moss — supermodel –memiliki berat badan 30% kurang dari berat badan idealnya (info).

Jadilah wanita yang sehat dan menarik tanpa harus mengorbankan dirimu sendiri. Jika kamu memiliki alergi terhadap penggunaan kosmetik, maka hindari penggunaan kosmetik untuk kesehatan wajahmu. Apakah baik untuk mengorbankan kalian demi menyenangkan seorang pria? Aku rasa hal itu tidaklah baik. (Note: ada 10% dari populasi wanita yang mengalami alergi terhadap kosmetik (info)

Coba lihat video Dove Real Beauty Campaign berikut ini.

Mulailah sebuah perjalanan baru hari ini dan ubahlah pandangan kalian! Kamu cantik, hanya saja malas untuk menghargainya. Hargai setiap kekuranganmu dan perbaikilah! Kalau tidak dapat diperbaiki, belajarlah menerima dengan mengubah perspektif pikiran kalian. Hidup itu indah, jadi janganlah merusak keindahannya dengan tidak menghargai diri kalian sendiri.

Semangat dan berusaha untuk menjadi lebih baik! Good luck, all beautiful ladies!

Share the knowledge!