3 Cara Bikin Pria Terpikat Dalam Sekali Lihat

Home Articles 3 Cara Bikin Pria Terpikat Dalam Sekali Lihat
Share the knowledge!

Membuat pria terpikat dalam sekali lihat bukanlah hal yang mustahil selama Anda tampil memikat. Untungnya untuk tampil memikat cukup mudah dilakukan, Anda hanya perlu meluangkan waktu untuk merias wajah, menata rambut, menggunakan parfum yang sesuai, dan menggunakan pakaian yang sesuai dengan bentuk tubuh Anda. Namun, ada satu hal yang tidak kalah pentingnya dari pakaian dan riasan yang Anda kenakan yaitu kesehatan kulit Anda.

Kesehatan kulit sangat penting bagi penampilan Anda karena jika Anda mengenakan pakaian dan menata rambut sesensual mungkin, tapi kulit Anda terlihat kusam, kering, dan tidak sehat, maka penampilan Anda jadi tidak maksimal. Ini akan menjadi ganjalan bagi penampilan Anda.

Lalu bagaimana cara merawat kulit agar Ladies tampil cantik, sensual, dan membuat pria terpikat dalam sekali lihat?

1. Lindungi Kulit Anda dari Paparan Sinar Matahari Langsung

Salah satu cara terpenting untuk merawat kulit Anda adalah dengan melindunginya dari sinar matahari. Kulit yang sering terpapar sinar matahari secara langsung dan terus menerus dapat menyebabkan keriput, berbintik-bintik, meningkatkan risiko kanker kulit, dan puluhan masalah kulit lainnya.

Jadi gunakanlah krim tabir surya ketika Anda beraktivitas di luar ruangan, terutama ketika matahari bersinar terik. Gunakan tabir surya spektrum luas dengan SPF minimal 15. Kenakan krim tabir surya kembali setiap dua jam atau lebih sering jika Anda berenang atau berkeringat.

Hindari juga untuk berada di luar ruangan antara pukul 10.00 hingga 16.00 karena di waktu tersebut sinar matahari sedang berada di titik puncaknya. Jika terpaksa keluar ruangan, kenakan pakaian pelindung seperti kemeja lengan panjang, jaket lengan panjang celana panjang, dan celana panjang. Ini akan sangat melindungi kulit Anda.

Baca juga:
10 Tips Mencintai Diri Yang Bisa Dilakukan Setiap Hari

2. Hindari Perlakuan Ekstrem Ke Kulit Anda

Seringkali Anda secara tidak sadar memperlakukan kulit Anda dengan ekstrem, misalnya: mandi air panas terlalu lama, menggunakan sabun dengan kadar asam kuat, menggosok kulit kuat-kuat, dan sebagainya. Tindakan ini bisa merusak kulit Anda sehingga kulit jadi tidak sehat dan tidak menarik untuk dilihat.

Mulai sekarang batasi waktu mandi Anda agar tidak terlalu lama, terutama jika Anda sering mandi atau berendam dengan air panas. Air panas dan mandi panjang atau mandi menghilangkan minyak dari kulit Anda sehingga berpotensi membuat kulit jadi kering. Jika perlu, gunakan air hangat daripada air panas.

Gunakan sabun atau deterjen dengan pH rendah karena kadar Ph tinggi dapat mengiritasi kulit Anda. Kadar pH yang baik bagi kulit manusia adalah antara 4 hingga 6. Anda bisa mengecek kadar pH produk sabun dengan mencari informasinya di internet. Ladies harus lebih jeli menggali informasi sebelum membeli produk sabun, ya!

Ketika mencukur bulu kaki dan ketiak pun harus dilakukan dengan hati-hati agar tidak mengiritasi dan melukai kulit Anda. Untuk melindungi kulit, oleskan krim cukur, gel, atau lotion sebelum bercukur. Penting! gerakkan pisau cukur ke arah rambut tumbuh, bukan melawannya. Jika Anda menggerakkan pisau cukur berlawanan dengan arah rambut tumbuh, besar kemungkinannya kulit Anda akan iritasi.

Baca juga:
Mau Bikin Gebetan Nyaman Biar Cepat Jadian?

3. Menyehatkan Kulit Dengan Mengosumsi Makanan Sehat

Diet sehat dapat membantu menutrisi kulit Anda menjadi lebih sehat dan terlihat semakin menawan. Makan banyak buah-buahan, sayuran, kacang-kacangan, dan makanan rendah lemak. Kacang-kacangan dan biji-bijian seperti kemiri, kacang almond, kacang tanah, dan biji chia mengandung dengan vitamin E, biotin, dan omega 3 yang menjaga sel-sel kulit Anda tetap sehat.

Jika Anda sibuk dengan aktivitas yang padat dan sulit menemukan atau memasak makanan sehat, Anda bisa mengonsumsi Vibrant Skin dari Nutrimax; suplemen yang mengandung berbagai macam vitamin yang dibutuhkan tubuh untuk menghasilkan kulit yang sehat dan menawan. Nutrimax Vibrant Skin juga mengandung kolagen yang berfungsi untuk mengganti kolagen yang rusak di kulit. Kurangnya kolagen bisa menimbulkan beberapa masalah seperti: 

  • Kulit Anda menjadi kehilangan strukturnya sehingga mengeriput. Jika asupan kolagen Anda berkurang di usia muda, Anda akan mengalami penuaan dini.
  • Kolagen mengikat otot dengan ligamen dan tulang sehingga kekurangan kolagen bisa membuat otot-otot tubuh Anda mudah nyeri.
  • Kolagen bertanggung jawab atas elastisitas kulit, kecanggungan kulit, pembaruan sel, dan kekenyalan kulit Anda. Ketika kadar kolagen dalam tubuh Anda berkurang, kulit Anda akhirnya mengendur, tumbuh lebih tipis, dan menjadi lebih rentan terhadap kerusakan. Ini mengakibatkan munculnya selulit.
  • Dan masalah-masalah kesehatan lainnya.

Dapatkan Nutrimax Vibrant Skin untuk kesehatan kulit Anda lewat LINK di bawah:

Jual NUTRIMAX VIBRANT SKIN isi 60 TABLET – Jakarta Barat – Nutrimax Official Store | Tokopedia

Ketika kulit Anda lebih sehat, pakaian dan riasan yang Anda kenakan pun jadi lebih berkali-kali lipat lebih menawan. Pria yang melihat Anda jadi lebih besar kemungkinannya jatuh cinta pada lirikan pertama. Jangan heran kalau nanti ada yang memberanikan diri mengajak Anda berkenalan.

Ucapkan selamat tinggal pada kesendirian Anda sebelumnya! 

Share the knowledge!