4 Cara Membuat Pria Mau Berkomitmen dengan Dirimu

Home Articles 4 Cara Membuat Pria Mau Berkomitmen dengan Dirimu
Share the knowledge!

Hubungan asmara terasa kurang kuat tanpa satu kata, yakni komitmen. Ya, nggak semua hubungan asmara memiliki komitmen di dalamnya, nggak semua orang juga mau berkomitmen dalam hubungan asmaranya. Beberapa ada yang benci atau fobia dengan kata “komitmen”.

9663888d0ce747a1984ba24af9fa40fdTentu kamu akan merasa sedih jika pasanganmu nggak ingin komitmen denganmu, sedangkan kamu menginginkan hal tersebut dari dirinya. Apalagi jika ternyata pasanganmu memang nggak mau berkomitmen, dia hanya ingin bersenang-senang saja dengan cinta. Mungkin kamu akan merasa kecewa dan meninggalkan dirinya. Karena bagi kamu yang ingin berkomitmen, hanya membuang waktu berpacaran dengan pria yang nggak ingin menjalani cinta yang serius.

Namun, nggak semua pria anti-komitmen. Ada sebagian pria yang hanya takut untuk menjalani hubungan serius. Entah karena belum siap, entah karena memang nggak berani untuk komitmen. Mereka mencintaimu, namun masih takut untuk melanjutkan hubungan ini jadi lebih serius. Kalau sudah begini apa yang harus dilakukan?

Jangan ditinggalkan dulu, cobalah melakukan beberapa tips ini agar pasanganmu jadi mau berkomitmen denganmu.

Jujur Mengungkapkan Isi Hatimu Padanya

Kamu perlu jujur padanya mengenai impianmu dan harapan masa depanmu bersamanya. Cobalah ceritakan keinginanmu menjalani masa depan yang indah bersamanya. Cara ini dapat membuatnya berpikir bahwa dia adalah sosok yang penting dalam hidupmu. Dia jadi tahu bahwa kamu ingin menghabiskan masa depan bersamanya.

Tunjukkan Bahwa Kamu Membutuhkannya

Mungkin saja kamu kurang menunjukkan pada pasanganmu kalau kamu membutuhkannya. Sehingga pasangan nggak merasa bahwa kamu benar-benar mencintainya. Jadi, cobalah tunjukkan padanya kalau kamu membutuhkannya. Tunjukkan pada pasangan kalau hidupmu jadi lebih baik dengan kehadiran dirinya. Semua jadi terasa lebih baik ketika dirinya ada dan menjadi bagian dari hidupmu. Dengan begitu, pasangan akan mulai memberanikan diri untuk komitmen denganmu.

Buat Dirinya Merasa Diterima dalam Lingkunganmu

Pria takut berkomitmen karena merasa dirinya kurang diterima dalam lingkunganmu, entah itu lingkungan pertemanan atau dalam keluargamu. Jadi, cobalah membuatnya merasa nyaman dan diterima dalam lingkunganmu. Coba kenalkan dirinya pada keluargamu, saudaramu, dan teman-temanmu. Buat dia menjadi bagian dari hidupmu. Ketika ia merasa diterima dengan hangat dalam lingkunganmu, pria mulai berpikir untuk komitmen dengan dirimu.

Memberikan Pasangan Ruang Pribadi

Mungkin saja pasanganmu takut berkomitmen denganmu karena kamu mengekang dirinya. Kamu nggak pernah memberinya kesempatan untuk bisa menikmati dan menjalani kehidupan pribadinya. Kamu pun mencoba memaksa dirinya untuk mau berkomitmen dengannya.

Daripada mengekang dan memaksanya, cobalah untuk membebaskan dirinya. Berikan ia waktu untuk menikmati dan menjalani kehidupan pribadinya. Buat dia merasa nyaman menjalani asmara denganmu. Dengan begitu, dirinya akan berpikir untuk komitmen dengan dirimu.

Kalau ternyata dia memang sangat takut untuk berkomitmen, lebih baik coba pertimbangkan lagi masa depan hubunganmu. Apakah kamu mau menghabiskan waktumu hanya untuk meyakinkan dirinya untuk berkomitmen dengan dirimu, atau mencari pria lain yang berani menjalani asmara yang serius?

Share the knowledge!