Kita tentu sangat menghindari sekali pria pelaku abusive relationship. Kita nggak ingin terjebak dalam hubungan bersama pria tersebut. Karena sudah jelas, kita nggak akan bahagia bersamanya. Kita nggak akan bisa hidup menjadi diri kita sendiri. Kita bahkan nggak bisa menjalani kehidupan pribadi kita seperti sebelumnya. Pria pelaku abusive relationship membuat kita hidup seperti dalam penjara.
Pria pelaku abusive relationship nggak akan mengeluarkan jati dirinya yang sesungguhnya di awal-awal hubungan, yang tentu saja akan memusingkan kita. Namun kini, kamu nggak perlu takut merasa terjebak dengan pria tersebut. Ada banyak tanda yang bisa kamu kenali sebagai pria pelaku abusive relationship.
Pada artikel pertama sudah dijelaskan 5 tandanya. Kini, kita akan tuntaskan semuanya.
Terlalu Sensitif
Pria pelaku abusive relationship sangat mudah tersinggung. Ia sangat, sangat sensitif terhadap segala sesuatu. Kalau kamu mengajak bercanda, belum tentu dia akan tertawa bersamamu. Dia justru menganggap kamu sedang mengejek dirinya. Jika tertimpa suatu masalah, dia cenderung merasa nggak adil. Dia merasa dunia ini nggak adil untuknya, padahal masalahnya sangat sepele.
Mood yang Mudah Berganti
Pria pelaku abusive relationship sangat moody. Sebentar-sebentar ia sangat penyayang, berikutnya ia menjadi pria yang pemarah. Setelahnya ia penuh perhatian, berikutnya ia jadi pria yang dingin. Hati-hati dengan pria yang mudah bergantis suasan hatinya. Apalagi sangat cepat berubah, seolah-olah dirinya memiliki kepribadian ganda.
Dia Membuat Dirinya Seakan-akan Menderita
Setiap kali dia merasa kecewa atau marah, dia nggak akan langsung jujur dengan mentakan seperti, “Aku marah.” Dia akan mengatakannya seperti, “Coba kalau kamu nggak begitu, aku nggak akan marah kayak sekarang”. Dia mengesankan seolah-olah kamu harus bertanggung jawab atas yang ia rasakan. Dia mengesankan dirinya menderita karenamu.
Mudah Mengeluarkan Ancaman
Ketika kamu menentangnya, atau atau terlibat pertengkaran dengannya, ia nggak segan-segan mengeluarkan ancaman padamu. Ancamannya kadang terdengar menyeramkan, seperti “Lihat saja, berani main dengan pria itu, aku akan melukai binatang peliharaanmu!”
Tetapi setelah mengeluarkan ancaman yang dapat membuatmu menangis, ia pun dengan mudahnya meralat ucapannya. Ia akan meminta maaf dan mengatakan kalau hal itu nggak akan sungguh-sungguh terjadi. Tetapi ketika kejadian sama terulang lagi, ia akan mengancammu kembali.
Bersikap Jahat Pada Anak-Anak dan Binatang
Selain bersikap keras padamu, dia pun dapat melakukan kekerasan pada orang-orang di sekitarnya. Dia bisa tega pada anak kecil atau semena-mena memperlakukan binatang liar yang ada di dekatnya. Terlebih ketika mereka sedang emosional.
Tanda-tanda yang cukup jelas bukan? Kalau sudah menemukan ciri-ciri seperti ini dan di artikel sebelumnya, siap-siap untuk meninggalkan pria tersebut karena dia pelaku abusive relationship.