Beberapa bulan yang lalu, ketika tim Hitman System sedang hangout di sebuah mall, Jet memberi tahu saya satu hal tentang Bread Talk yang sampai detik ini masih membuat saya terkagum-kagum dan terinspirasi. Pernahkah Anda bertanya-tanya apa yang membuat Bread Talk begitu populer dan laku berat sehingga banyak orang sampai berdiri di antrian yang panjang?
Bila kita meniru strategi Bread Talk untuk kehidupan romansa kita, apa saja sih yang bisa kita tiru? Coba perhatikan dua point ini.
1. Ada di mana-mana
Banyak orang tidak menyadari bahwa romansa adalah seperti membuka sebuah bakery. Mungkin roti yang Anda jual adalah roti paling enak di seluruh dunia, tapi ada banyak hal yang perlu Anda lakukan untuk memastikan orang mengetahui hal itu dan datang untuk membeli roti Anda. Mungkin Anda adalah seorang pria yang berkualitas; setia, baik hati, smart, fun, multitalented, dan memiliki masa depan yang cerah. Mungkin pula Anda memiliki wajah dan penampilan menarik. Tapi tanpa strategi marketing yang pintar dan tepat, tidak akan ada orang yang tertarik untuk mencari tahu tentang Anda.
Salah satu strategi Bread Talk yang utama adalah: Be Everywhere. Sama seperti Bread Talk yang ada di mana-mana, Anda juga harus memperluas lingkaran pergaulan Anda sampai ke mana-mana. Terutama ke tempat-tempat yang di mana banyak bertebaran tipe gebetan yang Anda inginkan, agar mereka tahu keberadaan Anda. Saya memiliki seorang teman pria yang memiliki lingkaran pergaulan yang sangat luas, di mana ada event menarik di situ dia berada. Tidak heran apabila banyak sekali wanita yang mengenalnya.
Bila Anda ingin memiliki pasangan yang menarik, Anda harus membuka toko di tempat orang-orang menarik berkumpul!
2. Antrian panjang yang mencolok
Bila Anda memperhatikan, setiap outlet Bread Talk hanya memiliki sedikit sekali kasir. Akibatnya sering sekali tercipta antrian yang panjang dan mencolok di tengah-tengah mall. Antrian yang panjang akan mengusik rasa ingin tahu setiap orang, “Kenapa antrian Bread Talk sedemikian panjang? Apakah rotinya memang sebegitu enaknya?” Rasa ingin tahu membuat orang lain tertarik untuk ikut mencoba. Dan setelah mencoba produk yang memang berkualitas, orang tersebut akan mempromosikannya kepada teman-temannya yang lalu memutuskan untuk ikutan mencoba dan bergabung dalam antrian. Sebagai hasilnya, Anda dapat melihat antrian yang makin panjang di outlet Bread Talk.
Apabila gebetan Anda sudah mengetahui keberadaan Anda, ini strategi berikutnya: Buat diri Anda menjadi BERHARGA dan DIINGINKAN. Jangan jadi orang yang mengobral diri habis-habisan pada PDKT. Bila Anda memborbardir dirinya dengan sms, chatting, telpon, mention, jungkir balik demi dirinya dan memberikan segala sesuatu, itu artinya dia yang berharga, bukan Anda. Katakan bahwa Anda sedang sibuk dengan hobi atau bisnis terbaru Anda.
Anda pasti ingat cerita dongeng di mana tuan putri mengadakan sayembara bagi para ksatria untuk menentukan siapa yang berhak menikahinya. Dan semua ksatria dari seluruh penjuru negeri datang dan bertarung demi mendapatkan sang putri, padahal mereka belum tahu tuan putri secantik apa. Kali ini, Andalah yang mengadakan sayembara dan biarkan gebetan-gebetan tersebut bertarung memperebutkan Anda. Sama dengan strategi Bread Talk, buatlah agar para gebetan mengantri untuk mendapatkan Anda! Dengan begitu Anda akan menciptakan siklus yang mirip dengan antrian Bread Talk dan memancing rasa ingin tahu orang lain atas kualitas Anda.
Barang yang langka lebih berharga daripada barang yang diobral. Di masa seperti ini, barang yang standar pun sudah lebih berharga karena kebanyakan barang lainnya sibuk mengobral diri sendiri!
Saya percaya di seantero Jakarta ini pasti ada bakery yang menjual roti floss yang jauh lebih berkualitas dan enak daripada Bread Talk, tapi karena strategi marketing yang tidak efektif (atau bahkan tidak punya strategi marketing), akibatnya tidak ada orang yang tahu keberadaan bakery tersebut.
Sama halnya seperti Anda. Saya percaya Anda adalah individu yang berkualitas, setia, berhati besar, romantis, penyayang, berprinsip kuat, dan memiliki masa depan yang cerah. Tapi sayangnya selama ini TIDAK ADA yang tahu betapa berkualitasnya Anda, akhirnya Anda hanya bisa menunggu keberuntungan Anda membuat seorang gebetan menyadari hal ini dan datang kepada Anda. Padahal di luar sana ada banyak sekali orang yang bisa dengan mudah tertarik pada Anda!
Jadi. Sudah siapkan strategi marketing toko roti Anda?