Dia Bukan Pasangan Terbaik Kalau Belum Memperlakukanmu Seperti Ini

Home Articles Dia Bukan Pasangan Terbaik Kalau Belum Memperlakukanmu Seperti Ini
Share the knowledge!

Kamu adalah orang berkualitas yang layak dapat pasangan terbaik yang berkualitas juga. Kamu buang-buang waktu kalau memilih pasangan yang tidak menyayangi kamu dengan sebaik mungkin. Kamu tidak pantas memilih pasangan yang tidak berkualitas hanya karena kamu tidak ingin sendirian.

Pilihlah pasangan terbaik yang dapat menghargai kamu, yang mau berusaha meningkatkan kualitas dirinya sendiri demi hubungan yang kalian berdua jalani. Berikut ini adalah tanda-tanda dia bukan pasangan terbaik buatmu kecuali dia memperlakukanmu seperti ini.

1. Dia Mau Berusaha Meningkatkan Kualitas Dirinya, Sebagaimana Kamu Juga Bekerja Keras Meningkatkan Kualitas Diri Sendiri

andre-hunter-264450
via Unsplash

Kamu sudah bertemu cukup banyak pasangan brengsek yang kurang tepat buatmu. Saatnya menolak orang-orang seperti mereka dalam hidupmu dan belajarlah mengevaluasi diri tentang apa saja yang bisa kamu lakukan untuk meningkatkan kualitas diri dan hubungan. Tentunya hal tersebut tidak akan berhasil jika hanya dilakukan sepihak saja, kamu butuh pasangan yang bersedia melakukan hal sama buatmu juga.

2. Dia Tidak Pernah Menghalangi Kamu Menyayangi Diri Sendiri

kelly-sikkema-154329
via Unsplash

Setelah cukup lama bertahan dengan pasangan yang membuatmu ragu bahkan benci dengan diri sendiri, akhirnya kamu belajar menyayangi diri sendiri. Kamu layak mendapatkan pasangan yang mencintai dirimu yang terbaik, dan mau menjadi pendampingmu selagi kamu terus meningkatkan kualitas diri. Dan proses meningkatkan kualitas diri tersebut adalah tugas seumur hidup. Jadi, pilihlah pasangan terbaik kamu dengan bijak, ya.

3. Dia Selalu Memperlakukanmu Dengan yang Terbaik

i-m-priscilla-149915
via Unsplash

Setelah kamu tahu betapa berharganya dirimu, kamu tidak akan mentolerir orang-orang yang memperlakukanmu dengan buruk. Kamu berhak menginginkan pasangan yang memperlakukanmu sebaik mungkin, yang menghargai kamu dan mendorong kamu untuk terus jadi orang yang lebih baik. Karena kamu tidak akan bisa tumbuh secara positif apabila terus ditindas, disakiti, dan direndahkan.

4. Dia Tahu Batasan Dirinya Sendiri dan Ingin Kamu Memperlakukan Dia Dengan Baik Juga

adriana-velasquez-110186
via Unsplash

Pasangan yang baik adalah dia yang menyayangi dirinya sendiri. Artinya, dia memiliki batasan diri yang tidak boleh kamu langgar. Dia akan meminta kamu untuk selalu bersikap jujur, baik pada dirimu sendiri dan padanya. Dia meminta kamu untuk memberikan yang terbaik, sebagaimana dia juga akan memberikan yang terbaik untuk kamu.

5. Ketika Dia Sedang Tidak Ada di Dekatmu, Kamu Tidak Pernah Kesepian

jordan-bauer-172949
via Unsplash

Kamu mencintai pasangan, tetapi kamu juga menyukai banyak hal lainnya yang membawa kebahagiaan buatmu. Karena pasangan tidak mengekang dan membatasi kamu, kamu bebas menjadi diri sendiri dan meraih kemandirian dalam hidup kamu. Maka dari itu, kamu tidak pernah merasa kesepian dan harus menggantungkan dirimu pada pasangan secara konstan.

6. Kamu Merasa Nyaman Mengungkapkan Keinginan dan Ekspektasi Kamu Pada Pasangan

joao-silas-114301 (1)
via Unsplash

Karena pasangan tidak mengikat kamu dan memperlakukanmu dengan sehat, kamu merasa nyaman mengungkapkan opini, ekspektasi, dan perasaanmu padanya tanpa takut ditolak atau ditinggalkan. Jika apa yang kamu pikirkan penting buatmu, berarti hal itu juga penting untuk pasangan. Selama ekspektasi kamu realistis, dia akan berusaha mewujudkannya untuk kamu.

7. Pasangan Terbaik Tidak Akan Meninggalkanmu Saat Dia Melihat Kekurangan Kamu

john-cobb-13963
via Unsplash

Meski kamu sudah berusaha menjadi yang terbaik, kamu tetap tidak sempurna. Namun, hubungan yang sehat adalah kamu dan pasangan tetap berusaha meningkatkan kualitas diri meskipun kalian sudah merasakan kekurangan satu sama lain. Maka dari itu, pasangan bersedia menerima kekuranganmu, karena dia juga memiliki kekurangannya sendiri. Kalian sama-sama mau berusaha memperbaiki kekurangan masing-masing.

Share the knowledge!