Inilah 7 Cara Komunikasi Pasangan Kekanakan

Home Articles Inilah 7 Cara Komunikasi Pasangan Kekanakan
Share the knowledge!

Ketika hubungan kamu tidak sehat, kemungkinan besar kamu tidak sadar atau berpura-pura hubungan kalian baik-baik saja. Apalagi kalau kamu dan pasangan sama-sama kekanakan dan tidak tahu cara mengelola hubungan yang sehat untuk menghadapi konflik dan perbedaan yang tidak bisa dihindari.

Kalau kamu masih belum sadar juga, saatnya kamu mengenali tanda-tanda hubunganmu sudah tidak sehat lagi. Cara termudah untuk mengenalinya adalah dengan mengamati caramu berkomunikasi dengan pasangan. Berikut ini adalah 7 cara pasangan kekanakan berkomunikasi yang berakibat hubungan berubah jadi abusive.

1. Selalu Menyalahkan Satu Sama Lain

y3wqowuqxnc-freestocks-orgvia Unsplash

Pasangan abusive sering kali tidak sadar mereka abusive. Makanya, ketika ada konflik atau masalah, mereka cenderung saling menyalahkan ketimbang mencari solusi. Apabila sebuah hubungan terjalin tanpa adanya pasangan saling bertanggungjawab atas kesalahan masing-masing, hubungan tersebut akan berubah menjadi tidak sehat dan tidak ada lagi ruang untuk berkembang.

2. Tidak Mau Mendengarkan Satu Sama Lain

igty-ma86zq-clem-onojeghuovia Unsplash

Komunikasi tidak bisa sukses apabila kedua pihak tidak mau mendengarkan. Kalau kamu dan pasangan lebih mementingkan ego masing-masing dan ingin merasa paling benar tanpa mau mendengarkan satu sama lain, hubungan kalian akan sangat bermasalah. Apabila kamu kelihatannya sering mendapatkan pasangan yang tidak pernah memperhatikan dan mendengarkanmu, tandanya kamu patut introspeksi dan memperbaiki kualitas diri.

3. Sering Merendahkan Perasaan Satu Sama Lain

StockSnap_S9LA9E7JI0via Stocksnap

Baik melalui lelucon yang menyakiti hati atau caci maki, kamu dan pasangan tidak bisa melalui hari-hari tanpa merendahkan satu sama lain. Hubungan yang sehat semestinya menonjolkan kualitas terbaikmu, bukannya menyeretmu ke kesengsaraan. Kamu patut melarikan diri apabila pasanganmu selalu membuatmu tidak nyaman dengan perlakuannya.

4. Tidak Pernah Saling Mendukung Dalam Hal Apapun

StockSnap_JNAAU88O7N (1)via Stocksnap

Seperti yang disebutkan sebelumnya, hubungan yang baik semestinya mengeluarkan sisi terbaikmu. Namun, jika kamu dan pasangan selalu mengucilkan satu sama lain saat berkomunikasi, tandanya hubungan sudah tidak layak dipertahankan lagi. Hubungan yang sehat membutuhkan dukungan dan usaha yang seimbang, dan jika kamu dan pasangan sama-sama tidak mau usaha, artinya hubungan kalian sudah membusuk.

5. Saling Mengisolasi Diri Dari Orang di Sekitar Mereka

q-rp-or3td4-jacob-ufkesvia Unsplash

Karena sudah banyak hal busuk terjadi di antara kalian, kalian jadi malas berkumpul dengan teman-teman dan keluarga karena takut kebusukan kalian diketahui mereka. Tidak hanya itu, salah satu dari kalian akan berubah menjadi needy dan mengekang karena mudah cemas dan takut kehilangan. Ketika hubungan yang semestinya dibekali dengan kepercayaan dan rasa percaya diri yang sehat, kini digantikan oleh kecurigaan, miskomunikasi, dan rasa ingin saling mengontrol.

6. Tidak Takut Untuk Saling Menyakiti Demi Mendapatkan Keinginan Masing-Masing

StockSnap_PUM5YAWJJSvia Stocksnap

Dalam hubungan yang sehat dan terbuka, pasangan akan saling menghormati dan menghargai batasan diri satu sama lain. Namun, berbeda dengan pasangan kekanakan. Mereka akan menggunakan segala cara untuk menyeret satu sama lain, meski cara-cara tersebut nantinya akan melukai diri sendiri dan menodai hubungan. Kamu akan melihat pasangan mengatakan apapun agar kamu bisa dikendalikan olehnya, dan pasangan tidak akan menghormati keinginan dan batasan dirimu untuk mendapatkan apa yang dia mau.

7. Selalu Melanggar Batasan Diri Satu Sama Lain

l-tmw7wrrwq-ant-rozetskyvia Unsplash

Hubungan abusive terjadi karena pasangan tidak mau menghormati batasan diri satu sama lain. Self-esteem kamu mudah rusak karena pasangan tidak menghormati kamu. Jika terus dibiarkan, kamu akan tersakiti dan tidak dihargai. Parahnya lagi, secara tidak sadar kamu akan mengulangi pola yang sama dengan pasangan kamu yang berikutnya apabila kamu tidak segera mengakhiri hubungan dan mencari pertolongan.

Kesimpulannya, hubungan yang membuat kamu tercekik, kehilangan kepercayaan diri dan sulit jadi diri sendiri, adalah hubungan abusive. Kamu dan pasangan patut belajar mengelola hubungan dengan sehat dan dipenuhi rasa untuk saling menghargai dan menghormati. Because you won’t even know the air you breathe is toxic until you breathe fresher air.

Share the knowledge!